KOMPAS.TV - Pendaftaran uji coba Kereta Cepat Jakarta Bandung untuk masyarakat umum dibuka hari ini.
Sejak Minggu (17/9/2023) pagi, Stasiun Halim dipadati masyarakat yang mengikuti uji coba.
Di uji coba buat masyarakat hari ini, 97% tiket dari 4 jadwal perjalanan Jakarta-Bandung sudah terpesan.
2 perjalanan dari Stasiun Halim dan 2 perjalanan lainnya dari Stasiun Tegalluar.
Uji coba tak berbayar berlangsung hingga tanggal 30 September 2023.
Baca Juga: Syarat dan Ketentuan Uji Coba Kereta Cepat, Bukti Registrasi Tak Boleh Dipindahtangankan
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.