BOGOR, KOMPAS.TV - Presiden Jokowi mengaku dirinya masih fokus bekerja.
Karena itu, Jokowi menyebut hanya akan melempar senyum apabila ada pihak tertentu yang menariknya ke sana-sini terkait urusan pilpres 2024.
Tak hanya itu, saat menghadiri Rakernas Relawan Arus Bawah Jokowi (ABJ) di Bogor, Presiden Jokowi menyebut koalisi partai politik hingga sosok presiden dan cawapres yang akan maju di pilpres 2024 hingga saat ini belum jelas.
Sementara itu Direktur Eksekutif Indikator Politik Indonesia, Burhanuddin Muhtadi menilai pernyataan presiden sebagai pesan agar relawannya sabar menunggu arahan dukungan darinya.
Menurut Burhanuddin hal ini sekaligus menunjukan kuatnya pengaruh Jokowi dalam peta politik di 2024.
Hingga kini sejumlah nama telah digadang-gadang menjadi bakal capres yang akan maju di pilpres 2024.
Dari mulai Ganjar Pranowo, Prabowo Subianto hingga Anies Baswedan.
Sementara untuk bakal cawapres belum ada satupun bakal capres yang mengumumkan siapa pendamping mereka.
Baca Juga: Potret Kompak Parpol Koalisi Perubahan Usai Apel Siaga Perubahan Partai NasDem
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.