JAKARTA, KOMPAS.TV - Presiden Joko Widodo angkat bicara terkait penetapan Menkominfo, Johnny G Plate sebagai tersangka kasus korupsi pengadaan Menara BTS 4G.
Presiden membantah adanya intervensi politik dari pihak Istana.
Presiden Joko Widodo meyakini Kejaksaan Agung bekerja secara profesional.
Baca Juga: Detail! Daftar Menteri dari Parpol di Era Pemerintahan Jokowi yang Terlibat Kasus Korupsi
Jokowi menepis isu intervensi kasus hukum Plate dan meminta semua pihak menghormati proses hukum.
Menkominfo Johnny G Plate, asal Partai NasDem terjerat kasus dugaan korupsi BTS Bakti Kominfo, terkait posisi dan wewenangnya sebagai pengguna anggaran.
Baca Juga: Aksi WNA Mabuk Hadang Mobil dan Tunjuk Langit di BSD Viral!
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.