KUDUS, KOMPAS.TV – Memasuki hari ke-4, banjir yang melanda wilayah Kabupaten Kudus, Jawa Tengah masih belum surut.
Dengan menggunakan perahu karet, Tim SAR mengevakuasi warga di Desa Pasuruan Lor, Kudus, Jawa Tengah.
Baca Juga: Polisi Tangkap Pelaku Curanmor Yang Sudah Beraksi di 30 TKP
Evakuasi dilakukan karena sampai dengan hari ke-4, banjir yang melanda sejumlah wilayah di Kudus masih belum surut.
Ketinggian air yang merendam permukiman warga saat ini mencapai 30-70 cm.
Dari data yang didapat, sebanyak 22 desa di 5 kecamatan terendam banjir.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.