JAKARTA, KOMPAS.TV - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika atau BMKG memprediksi pada akhir tahun ini sejumlah wilayah di Indonesia akan diselimuti oleh cuaca ekstrem.
Baca Juga: PT Pelni Kerahkan KM Kelimutu Jemput 356 Wisatawan yang Terjebak di Karimunjawa
Hujan dengan instensitas yang cukup tinggi diprediksi akan terjadi pada malam hari hingga pergantian tahun baru hingga 2 Januari mendatang.
Kepala Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Dwikorita Karnawati mengatakan, ada sembilan wilayah yang akan diguyur hujan lebat hingga ektrem.
Kesembilan daerah tersebut adalah, Banten, Jawa Barat, DKI Jakarta, Jawa Tengah, Daerah Istimewa Yogyakarta, Jawa Timur, Bali, Nusa Tenggara Barat (NTB), dan Nusa Tenggara Timur (NTT).
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.