LONDON, KOMPAS.TV - Raja Charles III dijadwakan akan menyampaikan pernyataan resmi di London, pada Jumat waktu setempat.
Dalam pernyataannya, Raja Charles III berjanji untuk menegakkan prinsip-prinsip konstitusional di Inggris, dan mengabdi seperti apa yang sudah dilakukan Ratu Elizabeth II.
Baca Juga: Ratu Elizabeth II Selalu Membawa Tas Tangan Setiap Saat, Ada Kode Khusus, Ternyata Ini Alasannya
Menurut laporan dari jurnalis harian Kompas, Denty Piawai Nastitie, dari London, Inggris suasana di depan Buckingham Palace sangat jauh berbeda dari biasanya.
Banyak warga yang berkumpul di Buckingham Palace namun dengan suasana yang berbeda.
Suasana sangat hening, dan banyak warga yang membawa bunga sebagai ungkapan duka untuk Ratu Elizabeth II.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.