NTT, KOMPAS.TV - Presiden Joko Widodo memimpin Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila di Ende, Nusa Tenggara Timur, Rabu pagi 1 Juni 2022.
Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila berlangsung di Lapangan Pancasila, Ende, Nusa Tenggara Timur.
Presiden Jokowi bertindak selaku inspektur upacara.
Presiden didampingi Ibu Negara, Iriana Joko Widodo dan Gubernur Nusa Tenggara Timur, Viktor Laiskodat.
Upacara diikuti anggota TNI dan Polri serta pelajar.
Baca Juga: Makna Pancasila Sebagai Kepribadian Berbangsa dan Bernegara
Sementara itu, sebelum menuju lokasi upacara peringatan Hari Lahir Pancasila, presiden singgah ke Rumah Pengasingan Bung Karno di Kabupaten Ende, Nusa Tenggara Timur.
Presiden melihat benda peninggalan Bung Karno saat menjalani pengasingan di Ende Nusa Tenggara Timur.
Baca Juga: Memaknai Hari Pancasila, Muhammadiyah: Pancasila Adalah Negara Kesepakatan
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.