Kompas TV video cerita indonesia

Erick Thohir Temui Jaksa Agung Terkait Dugaan Korupsi Rp 17 T Asabri

Kompas.tv - 22 Desember 2020, 15:12 WIB
Penulis : Sadryna Evanalia

JAKARTA, KOMPAS.TV - Menteri BUMN Erick Thohir menemui Jaksa Agung ST Burhanuddin di kantor Kejaksaan Agung untuk membahas kasus dugaan korupsi Asuransi Sosial Angkatan Bersenjata Republik Indonesia atau ASABRI pada Selasa (22/12/2020) pagi.

Erick Thohir menyampaikan hasil audit Badan Pengawas Keuangan dan Pembangunan (BPK) yang menaksir besaraan dugaan korupsi Asabri mencapai RP 17 triliun. Angka ini lebih besar dari korupsi Jiwasraya senilai Rp 16,8 triliun.

Baca Juga: Jaksa Agung Sebut Dua Nama Calon Tersangka Kasus Dugaan Korupsi Asabri, Hampir Sama dengan Jiwasraya 

Sementara itu, Jaksa Agung ST Burhanuddin mengatakan kasus dugaan korupsi PT Asabri ini akhirnya akan ditangani kejaksaan agung lantaran adanya kesamaan dengan kasus korupsi pt asuransi Jiwasraya.

Burhanuddin menambahkan ada dua calon tersangka dalam kasus Asabri yang juga terlibat di perkara Jiwasraya. Namun, dia enggan merinci kedua tersangka tersebut.

Kasus dugaan korupsi PT Asabri ini sebelumnya ditangani oleh Bareskrim Polri. 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x