Kompas TV saintek teknologi

Apa Itu CrowdStrike, yang Sebabkan Gangguan Teknologi Massal di Seluruh Dunia?

Kompas.tv - 20 Juli 2024, 19:20 WIB
apa-itu-crowdstrike-yang-sebabkan-gangguan-teknologi-massal-di-seluruh-dunia
Logo CrowdStrike dan halaman web Spirit Airlines ditampilkan di layar komputer dan layar ponsel, di New York, Jumat, 19 Juli 2024. Gangguan teknologi global menyebabkan penerbangan terhenti, bank-bank berhenti beroperasi, dan media berhenti mengudara setelah pembaruan perangkat lunak yang salah mengganggu perusahaan dan layanan di seluruh dunia. (Sumber: AP Photo)
Penulis : Rizky L Pratama | Editor : Edy A. Putra

Update yang bermasalah ini menginstal perangkat lunak yang rusak ke dalam sistem operasi inti Windows, menyebabkan sistem terjebak dalam boot loop dan menampilkan pesan kesalahan.

Akibatnya, banyak perusahaan, termasuk sebuah maskapai di India, terpaksa kembali menggunakan cara manual untuk menjalankan operasi mereka.

CEO CrowdStrike George Kurtz menyatakan perusahaannya sedang bekerja sama dengan pelanggan yang terkena dampak untuk memperbaiki cacat tersebut.

Kurtz menekankan, masalah ini bukan disebabkan oleh serangan siber dan tidak mempengaruhi mesin Mac atau Linux.

Lukasz Olejnik, seorang peneliti keamanan siber independen, menjelaskan perangkat lunak sangat saling terhubung dan bergantung satu sama lain. 

Namun, banyak titik kegagalan tunggal, terutama ketika ada monoculture perangkat lunak dalam sebuah organisasi. 

Menurut Olejnik, masalah ini bisa memakan waktu "hari hingga minggu" untuk diselesaikan, karena administrator teknologi informasi (information technology/IT) mungkin perlu memiliki akses fisik ke perangkat yang terkena dampak.

Meskipun sebagian besar sistem diperkirakan dapat dipulihkan, beberapa mungkin tidak bisa.

CrowdStrike telah mengeluarkan perbaikan, tetapi pemulihan penuh memerlukan upaya besar dari tim IT perusahaan yang terkena dampak.

Kecepatan pemulihan bergantung pada ukuran dan sumber daya tim IT masing-masing perusahaan. 

Baca Juga: Kondisi Layanan Maskapai di Bandara Soekarno Hatta Pasca Windows "Error" di Berbagai Negara


 




Sumber : The Verge




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x