Severity: Notice
Message: Undefined property: stdClass::$iframe
Filename: libraries/Article_lib.php
Line Number: 241
Backtrace:
File: /var/www/html/frontendv2/application/libraries/Article_lib.php
Line: 241
Function: _error_handler
File: /var/www/html/frontendv2/application/controllers/Read.php
Line: 85
Function: gen_content_article
File: /var/www/html/frontendv2/index.php
Line: 314
Function: require_once
Fakta-fakta tentang Masjid Al Aqsa:
1. Masjid Al-Aqsha merupakan satu dari tiga masjid yang diutamakan Baginda Rasulullah SAW. Bahkan, dalam sebuah hadits dikatakan,
“Janganlah kalian menempuh perjalanan jauh kecuali menuju ke tiga masjid: masjidku ini (Masjid Nabawi), masjid Al Haram, dan masjid Al Aqsha” (HR. Bukhari no. 1115 dan Muslim no. 1397).
Inilah alasan mengapa umat Muslim yang beribadah di sana dijanjikan mendapat pahala yang berlipat.
2. Saksi Bisu Peristiwa Besar Bagi Umat Muslim
Masjid Al-Aqsha merupakan saksi bisu sebuah peristiwa besar bagi semua umat Muslim di dunia yaitu Isra Miraj. Pada dua perjalanan berbeda yang dilakukan selama semalam ini Nabi Muhammad SAW mendapat perintah untuk jalankan salat lima waktu dalam sehari.
3. Kiblat Pertama Umat Islam
Sebelum ka’bah, kiblat pertama umat Muslim ternyata menghadap ke Masjid Al-Aqsha. Tak cuma karena Isra Mi’raj. Hal ini juga dimaksudkan agar umat Islam dapat beribadah dengan menghadap tempat yang suci dan bebas dari berbagai sesembahan.
Sebab, saat perintah salat pertama diturunkan, kondisi ka’bah memang masih dipenuhi dengan ratusan berhala. Perintah untuk mengubah arah kiblat ke Masjidil Haram akhirnya terjadi 16-17 bulan setelah Baginda Rasulullah hijrah ke Madinah.
4. Tempat Lahirnya Ihya Ulumuddin
Ihya Ulumuddin merupakan kitab yang membahas tasawuf dan fiqih secara lengkap. Kitab ini bahkan banyak dipakai oleh umat Islam untuk menghidupkan sunnah-sunnah Rasul. Ihya Ulummuddin merupakan karya besar seorang Imam Al-Ghazali yang dibuat di Masjid Al-Aqsha.
5. Kompleks Masjid yang Luas
Banyak yang mengira kalau Masjid Al-Aqsha adalah masjid berkubah emas atau Dome of Rock. Padahal Masjid Al-Aqsha merupakan sebuah kompleks yang cukup luas karena ada beberapa masjid lain yang ada di sana. Selain Dome of Rock ada pula Masjid Qibly, Masjid Buraq, dan Masjid Marwani. Posisi Masjid Al-Aqsha yang diperjuangkan oleh umat Muslim Palestina adalah yang lokasinya yang berada dekat dengan tembok ratapan.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.