Kompas TV regional berita daerah

Harga Sapi Kurban Meningkat

Kompas.tv - 20 Juli 2020, 18:30 WIB
Penulis : KompasTV Sukabumi

SUKABUMI, KOMPAS.TV - Permintaan hewan kurban dari konsumen atau masyarakat cukup banyak,, Bahkan di dua minggu jelang hari raya sekitar 70 persen sapi sudah habis terjual,, Untuk penjualan di tengah Pandemi Covid-19, menurutnya tidak terpengaruh, malah meningkat di banding tahun kemarin. Bahkan penjualan di tempatnya berjualan, biasanya akan ramai mendekati hari H, tetapi, kini baru dua minggu sudah laku sekitar 70 persen.

Namun menurut Ivan Rusvansyah, untuk harga jual sapi kurban saat ini memang mengalami kenaikan sekitar 20 persen  dibanding tahun lalu. Saat ini harga sapi dibanderol dari yang paling murah 17 juta per ekor hingga 40 juta, untuk sapi jenis Limosin.

Saat ini, harga sapi hidup di pt ciaul ngahiji di kisaran 62 ribu per kilogram. Peminat hewan kurban juga bukan hanya di tingkat lokal saja, akan tetapi pihaknya juga melayani permintaan hewan kurban dari sejumlah daerah lainnya, seperti Cianjur, maupun Bandung dan Bogor.



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x