Kompas TV regional jawa barat

Kondisi Terkini Banjir Sumedang Mulai Surut, Warga Kembali Bersihkan Rumah

Kompas.tv - 16 Maret 2025, 23:50 WIB
Penulis : Tesalonika Ajeng

SUMEDANG, KOMPAS.TV - Banjir yang melanda Kecamatan Cimanggung, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, pada Minggu (16/03) malam mulai surut.

Warga telah kembali ke rumah masing-masing dan mulai membersihkan sisa-sisa banjir.

Setelah sempat menggenangi ratusan rumah di sejumlah desa di Kecamatan Cimanggung, air kini mulai surut.

Di Desa Cihanjuang, Sumedang, jika sebelumnya banjir sempat mencapai ketinggian 2 meter, kini hanya tersisa 20–30 sentimeter saja.

Dengan surutnya banjir, warga mulai membersihkan rumah dari lumpur yang terbawa banjir bandang.

Baca Juga: Pasca Banjir di Bandung Barat, Warga Mulai Bersih-Bersih Sisa Material Lumpur

#banjir #sumedang #banjirsumedang #banjirbandang

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Kompas TV

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x