Kompas TV regional jabodetabek

Kebakaran Permukiman di Manggarai Diduga gegara Korsleting Charger Ponsel

Kompas.tv - 13 Agustus 2024, 13:57 WIB
kebakaran-permukiman-di-manggarai-diduga-gegara-korsleting-charger-ponsel
Petugas Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Selatan saat memadamkan api di Manggarai, Tebet, Jakarta Selatan, Selasa (13/8/2024). Kebakaran permukiman warga di Manggarai, Tebet di duga berasal dari korsleting listrik saat pengisian daya handphone (HP). (Sumber: ANTARA/Luthfia Miranda Putri)
Penulis : Isnaya Helmi | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS.TV - Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Selatan menyebut kebakaran permukiman warga di Manggarai, Tebet di duga berasal dari korsleting listrik saat pengisian daya handphone atau ponsel.

Kepala Suku Dinas Gulkarmat Jakarta Selatan Syamsul Huda menyebut informasi tersebut didapatkan pihaknya dari Ketua RT setempat.

"Menurut keterangan dari bapak Sukiman Ketua RT 02 RW 06, sumber kebakaran dari charger handphone," kata Syamsul, dalam keterangannya, Selasa (13/8/2024), dikutip dari Antara.

Ia menjelaskan, pihaknya mendapatkan laporan terkait kebakaran di Manggarai pada Selasa dini hari, atau sekitar pukul 2.30 WIB.

Pemadaman kemudian mulai dilakukan pada pukul 02.44 WIB. Diketahui, api berhasil padam pada Selasa pagi.

Akibat kebakaran tersebut, sedikitnya tujuh orang mengalami luka-luka.

Sebelumnya, Kapolsek Tebet Kompol Murodih menyebut kebakaran di Manggarai diduga akibat arus pendek listrik atau korsleting.

"Sementara untuk kejadian diawali dari korsleting listrik," kata Kompol Murodih di lokasi kebakaran, Selasa pagi.

Baca Juga: Kebakaran Permukiman di Manggarai: Lurah Sebut 100 Lebih Rumah Terdampak, BPBD Siapkan Posko

Meski demikian, ia belum dapat memastikan jumlah rumah yang terdampak kebakaran, termasuk soal berapa kerugiannya.




Sumber : Kompas TV/Antara




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x