Kompas TV regional jawa timur

3 Fakta Kasus Siswi SD di Gresik yang Alami Kebutaan usai Matanya Dicolok Menggunakan Tusukan Pentol

Kompas.tv - 17 September 2023, 14:06 WIB
3-fakta-kasus-siswi-sd-di-gresik-yang-alami-kebutaan-usai-matanya-dicolok-menggunakan-tusukan-pentol
SA (baju merah) mendapat pendampingan dari Dinas KBPPPA Gresik. (Sumber: TRIBUNJATIM.COM )
Penulis : Kiki Luqman | Editor : Gading Persada

Baca Juga: Siswi SD di Gresik Buta usai Matanya Ditusuk Kakak Kelas, Berawal Menolak Saat Dipalak

Dalam upaya penanganan masalah ini, Dinas KBPPPA Kabupaten Gresik telah melakukan asesmen awal dan segera menerjunkan tim untuk memberikan pendampingan psikologis kepada korban. 

Tindakan ini diambil dalam rangka memberikan dukungan dan pemulihan kepada SAH dalam menghadapi traumanya.

"Dari asesmen sementara, korban mengalami trauma. Senin depan kami bersama tim psikolog juga akan melakukan asesmen lagi. Kami sudah janjian Senin habis zuhur," kata Titik dikutip dari Tribun News, Minggu (17/9). 


 

3. Kondisi korban 

Sementara itu, ayah kandung SAH mengaku prihatin dengan kejadian yang menimpa putrinya itu. 

Pasalnya SAH saat ini juga trauma ke sekolah dan memilih belajar di rumah. 

"Kesulitan membaca dan mengaji, matanya harus ditutup satu baru bisa. Kalau dua-duanya dibuka untuk membaca kesulitan, lama untuk membaca," kata Samsul, ayah korban saat ditemui di rumahnya. "Manggil guru les, belajar di rumah," kata Samsul dikutip dari Kompas.com Sabtu (16/9).

Baca Juga: Siswi SD di Gresik yang Alami Buta Permanen usai Dicolok Tusuk Pentol Jalani Pendampingan Psikologis




Sumber : Kompas TV, Kompas.com, Tribun News




BERITA LAINNYA


Kesehatan

4 Dampak Buruk Kelebihan Omega-3

30 November 2024, 05:45 WIB

FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x