Kompas TV regional berita daerah

Forkopimda Pantau Posko Pengamanan Tahun Baru

Kompas.tv - 30 Desember 2022, 15:32 WIB
Penulis : KompasTV Aceh

ACEH BARAT, KOMPAS.TV - Kapolres Aceh Barat AKBP Pandji Santoso bersama Forkopimda melakukan pengecekan langsung di posko Operasi Lilin Seulawah 2022 yang berada di gardu lantas jalan nasioanal kota Meulaboh.

Pengecekan dilakukan guna memastikan kesiapan pengamanan Natal dan Tahun Baru 2023 agar situasi dilapangan bisa menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif.

Kapolres Aceh Barat Akbp Pandji Santoso mengatakan pihaknya telah mendirikan dua posko pengaman di dua lokasi Batu Putih dan pos gardu jalan nasional, serta satu unit pos pantau di pantai Suak Timah.

Hal tersebut dilakukan guna untuk menjamin keamanan masyarakat Aceh Barat yang akan merayakan libur Natal dan Tahun Baru 2023 agar sasama-sama menciptakan keamanan dan ketertiban.

Selain pengamanan oleh Polri dan instansi lain, Polri juga memberdayakan potensi-potensi masyarakat lainnya sehingga semua ikut berpartisipasi.

Usai lakukan pengecekan posko kapolres bersama Forkopimda juga menyerahkan bingkisan untuk personel yang melakukan pengamanan di posko tersebut.




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x