Kompas TV regional berita daerah

Dukcapil Bali Support 2 Ribu Keping Blanko E-KTP Untuk Denpasar

Kompas.tv - 7 Desember 2022, 14:19 WIB
Penulis : KompasTV Dewata

DENPASAR, KOMPAS TV - Atasi kekosongan blanko E-KTP pada Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Denpasar, dukcapil kota telah kembali menerima 2.000 blanko E-KTP yang diberikan dari Dukcapil Pemerintah Provinsi Bali. Adanya tambahan blangko E-KTP tersebut,  layanan masyarakat yang akan membuat E-KTP kembali bisa berjalan seperti biasanya.

Kepala Dinas Kependudukan dan pencatatan Sipil Kota Denpasar /Dewa Gede Juli Artabrata mengatakan,  akan tetap melayani masyarakat yang telah mengunakan surat keterangan (suket) sebelumnya, dan masyarakat yang tetap menggunakan identitas digital dalam mengurus surat-surat kependudukan.

Sebelumnya Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kota Denpasar menginfomasikan kepada masyarakat adanya kekosongan ketersediaan stok blanko E-KTP melalui desa dan kelurahan di 4 kecamatan Kota Denpasar. Kekosongan blanko E-KTP tersebut termuat dalam surat Edaran Dirjen Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kemendagri pusat tertanggal 18 Nopember 2022.

 

 

 

 

 

 

 

#dinasdukcapilbali   #dinasdukcapildenpasar  #blanko_e-ktp




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x