Kompas TV regional berita daerah

Pos Pam Rest Area dan Tempat Wisata Masih Dipertahankan

Kompas.tv - 12 Mei 2022, 12:04 WIB
Penulis : KompasTV Jateng

SEMARANG, KOMPAS.TV - Sebanyak 282 pos pengamanan yang tersebar di seluruh wilayah Jawa Tengah Selasa (10/5/2022) siang, resmi ditutup oleh Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol Ahmad Luthfi, namun pos pengamanan di rest area dan tempat wisata masih dipertahankan. Polda Jawa Tengah tetap melaksanakan kegiatan pengamanan dan pelayanan pada titik-titik tertentu baik di jalan raya maupun di tempat wisata pasca perayaan Lebaran.

Sementara, hasil evaluasi selama kegiatan arus mudik maupun baik Lebaran 2022, Kapolda Jawa Tengah mencatat, tidak ada kejadian lalu lintas maupun gangguan keamanan di wilayah Jawa Tengah. Namun, untuk menjaga kondusifitas, Kapolda Jawa Tengah akan meningkatkan keamanan di wilayah-wilayah tertentu, yang masih menjadi tujuan masyarakat dalam masa libur Lebaran.

"Pos Pam tempat pariwisata akan kita pertahankan, untuk mecover kegiatan masyarakat terkait mereka yang masih berliburan. Pos Pam di wilayah rest area yang menjadi pintu masuk kegiatan kita, dia akan kita pertahankan. Sedangkan pos Pam yang lain, yang kurang mendukung kegiatan, kita akan bubarkan," kata Irjen Pol Ahmad Luthfi.

Selian meningkatkan pengamanan di tempat rest area dan tempat wisata, jajaran Polda Jawa Tengah juga diminta untuk mewaspadai penyebaran virus Covid-19 yang belum usai. Pasalnya, dengan adanya kelonggaran kegiatan masyarakat patut diwaspadai terkait kurangnya penerapan protokol kesehatan, saat masyaraat berada di tempat wisata maupun berkumpul dengan sanak saudaranya.

#poldajawatengah #irjenpolahmadluthfi #pospam

 

 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x