Kompas TV regional berita daerah

Pasar Murah di Kantor Kecamatan, Minyak Goreng Diburu Warga

Kompas.tv - 20 April 2022, 11:48 WIB
Penulis : KompasTV Jember

JEMBER, KOMPAS.TV - Pemerintah Kabupaten Jember Jawa Timur mengelar pasar murah sembako di 31 kantor kecamatan. Stan minyak goreng kemasan seharga 20 ribu rupiah per liter menjadi buruan warga dan langsung ludes terjual.

Ratusan warga memadati pasar murah yang digelar Pemerintah Kabupaten Jember di Kantor Kecamatan Ambulu, pada Senin (18/4/2022). Pasar murah sembako itu bekerjasama dengan sejumlah distributor bahan pangan dan usaha mikro kecil menengah.

Baca Juga: Pemkab Jember Gelar Pasar Murah Migor, 1.200 Liter Ludes Terjual

Stan minyak goreng kemasan menjadi buruan warga, karena harga yang ditawarkan lebih murah dibandingkan harga di pasaran maupun toko modern, yakni 20 ribu rupiah per liter. Sebanyak 600 liter minyak goreng kemasan ludes terjual dalam waktu tak lebih satu jam.

Untuk menghindari aksi borong, setiap warga hanya diperbolehkan membeli satu kemasan minyak goreng berisi dua liter.

Baca Juga: Pasar Murah di Depan Pendopo Bupati Diserbu Warga

Selain minyak goreng, ada beras dan gula juga menjadi buru warga. Beras dijual dengan harga 44 hingga 46 ribu rupiah per 5 kilogram. Sedangkan ada gula seharga 12.500 ribu per kilogram.

Pasar murah juga digelar di 31 kecamatan se Kabupaten Jember selama ramadhan dengan tujuan menjaga stabilitas harga sembako.

#PasarMurah #KantorKecamatan #StabilisasiHarga #Sembako #PemkabJember




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x