MALANG, KOMPAS.TV-Aksi unjuk rasa puluhan mahasiswa ini dilakukan di halaman gedung DPRD Kota Malang, Senin (11/04/2022). Puluhan mahasiswa dari GMNI berorasi dan mengkritisi kinerja pemerintahan Jokowi, yang dianggap tidak memihak kepada rakyat, terlebih dalam kondisi krisis seperti saat ini.
Dalam orasinya, mahasiswa menyoroti berbagai hal yang terjadi belakangan ini. Seperti naiknya harga bahan bakar minyak, kenaikan bahan pokok di pasaran selama bulan Ramadhan, hingga pemindahan Ibu Kota Negara. Selain itu, mahasiswa juga menyoroti beberapa kebijakan menteri Jokowi yang kerap berseberangan dengan presiden.
"Kebijakan para menteri yang selalu kontroversi, dan tidak sesuai serta tidak sejalan dengan presiden itu tuntutan kita" jelas Alan, Korlap aksi.
Aksi unjuk rasa dijaga ratusan aparat kepolisian dari Polresta Malang Kota. Unjuk rasa serentak juga digelar di beberapa daerah lainnya.
#demomahasiswa #demomalang
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.