Kompas TV regional berita daerah

Polres Dairi Tangkap Pelaku Teror Peti Mati

Kompas.tv - 13 Desember 2021, 15:26 WIB
Penulis : KompasTV Medan

DAIRI, KOMPAS.TV - Setelah melakukan penyelidikan selama sepekan, petugas Polres Dairi berhasil meringkus pelaku pengiriman teror peti mati terhadap warga Desa Paropo yang masih hidup.

Pelaku berinisial WS diketahui nekat melakukan teror mengirimkan peti mati karena kecewa dengan hasil pemilihan kepala desa.

Pelaku kesal karena banyak warga dan keluarganya yang tidak memilih calon kepala desa pilihannya.

Dalam menjalankan aksinya, pelaku mengirimkan 2 peti mati lengkap dengan nisan yang tertulis nama dirinya dan seorang warga lainnya. (*)

#terorpetimati #danautoba #dairi #sumaterautara #sumut #medan #beritamedan #beritadaerah

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Kompas TV

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


KOMPASTV SHORTS


Lihat Semua

BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x