Kompas TV regional berita daerah

Dua Keluarga Terima Enam Jenazah Korban Sriwijaya Air SJ-182

Kompas.tv - 26 Januari 2021, 10:25 WIB
Penulis : KompasTV Pontianak

PONTIANAK, KOMPAS.TV - Serah terima enam jenazah dilakukan di gedung VVIP Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat. Penyerahan jenazah diwakili langsung oleh Gubernur Kalbar, Sutarmidji.

Baca Juga: Tiba di Kalbar, Empat Jenazah Korban Sriwijaya Air SJ-182 Diserahkan ke Keluarga

Enam jenazah yang diserahkan merupakan bagian dari dua keluarga yang berhasil diidentifikasi. Adapun enam jenazah yang diserahkan dan diidentifikasi adalah lima orang warga Pontianak, atas nama, Toni Ismail, Rahmawati, Athar Rizki Riawan, Ratih Windania, dan Yumna Fanisyatuhzahra.

Serta satu orang warga Kabupaten Mempawah atas nama Muhammad Nur Kholifatil Amin.

Setelah diserahkan ke pihak keluarga, lima orang jenazah warga Pontianak langsung dishalatkan di masjid Al-Hikmah. Shalat jenazah dihadiri oleh Wali Kota Pontianak, pihak keluarga dan ratusan pelayat.

Tangis haru keluarga pecah saat prosesi pemakaman. Untuk menghormati para korban, kelima jenazah dimakamkan dalam satu liang lahat.

Simak informasi lain dari Kota Pontianak dan Kalimantan Barat di kanal YouTube KompasTV Pontianak.




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x

A PHP Error was encountered

Severity: Core Warning

Message: PHP Startup: Unable to load dynamic library 'newrelic.so' (tried: /usr/lib64/php/modules/newrelic.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so: cannot open shared object file: No such file or directory), /usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so: cannot open shared object file: No such file or directory))

Filename: Unknown

Line Number: 0

Backtrace: