LONDON, KOMPAS.TV - Hasil Coventry City vs Manchester United dalam pertandingan semifinal Piala FA 2023-24 yang berlangsung di Stadion Wembley, Minggu (21/4/2024) malam WIB berakhir dengan skor 3-3 dalam dua kali extra time.
Man United memastikan diri lolos ke final setelah memenangkan babak adu penalti dengan skor 4-2.
Sejatinya, Man United sempat unggul 3-0 terlebih dahulu.
Setan Merah langsung menunjukkan dominasi mereka sejak peluit pertama. Pada menit keenam, Alejandro Garnacho mencoba tembakan, tetapi sayangnya melebar ke arah kanan gawang lawan.
Pada menit ke-19, umpan panjang dari Casemiro berhasil diterima oleh Marcus Rashford yang langsung berhadapan dengan kiper lawan. Namun, sontekannya melebar dari sasaran.
Baca Juga: Hasil Liga 1: Arema FC Rusak Pesta Juara Reguler Season Borneo FC, Menang Usai Sempat Tertinggal
Man United berhasil membuka skor pada menit ke-23. Diogo Dalot berhasil melewati pertahanan lawan di sisi kanan dan memberikan umpan silang yang disambut dengan baik oleh Scott McTominay di depan gawang lawan.
Meskipun Coventry berusaha menekan, mereka belum mampu menciptakan ancaman yang signifikan bagi pertahanan Setan Merah. Sebaliknya, Man United menciptakan peluang pada menit ke-45 ketika tendangan keras Rashford berhasil ditepis oleh kiper lawan.
Man United kemudian berhasil menggandakan keunggulan mereka melalui sepak pojok. Umpan lambung dari Fernandes disambut oleh sundulan Harry Maguire.
Di awal babak kedua, Fernandes hampir saja mencetak gol lagi, tetapi tendangannya melenceng ke kanan gawang lawan.
Pada menit ke-58, Man United berhasil menambah keunggulan menjadi 3-0. Rashford melakukan penetrasi dari sisi kiri lapangan, tetapi kehilangan kendali atas bola. Fernandes berhasil mendapatkan bola di dalam kotak penalti dan tembakannya membentur Bobby Thomas sebelum masuk ke gawang, mengecoh kiper lawan.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.