Kompas TV olahraga sepak bola

Kemenpora Beri Dana Rp 36 Miliar untuk Persiapan Paralimpiade Paris, NPC Targetkan Raih 2 Emas

Kompas.tv - 6 Maret 2024, 21:30 WIB
kemenpora-beri-dana-rp-36-miliar-untuk-persiapan-paralimpiade-paris-npc-targetkan-raih-2-emas
Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Dito Ariotedji (dua dari kiri) dan Ketua Umum National Paralympic Committe Indonesia (NPC) Senny Marbun (depan dua dari kanan) saat menghadiri acara acara penandatanganan perjanjian kerja sama antara Kemenpora dengan NPC untuk persiapan kualifikasi Paralimpiade Paris, Prancis 2024 di Kantor Kemenpora, Jakarta, Rabu (6/3/2024). (Sumber: ANTARA/Zaro Ezza Syachniar)
Penulis : Rizky L Pratama | Editor : Deni Muliya

Baca Juga: Para Badminton Indonesia Incar Tiket Paralimpiade Paris 2024

"Saya sangat optimistis makannya tadi saya sampaikan insyaallah kontingen Indonesia bisa mengukir prestasi yang lebih baik di Paralimpiade Paris," pungkas pria 33 tahun itu.

NPC Indonesia Targetkan 27 Atlet Lolos dan Raih 2 Emas di Paralimpiade Paris 2024

Ketua Umum NPC Indonesia, Senny Marbun menargetkan meloloskan 27 para atlet dengan dua medali emas di Paralimpiade Paris, Paris 2024 pada 28 Agustus sampai 8 September mendatang.

Target 27 para atlet dalam Paralimpiade Paris ini meningkat empat atlet dari jumlah para atlet yang berpartisipasi dalam Paralimpiade Tokyo, Jepang, pada tahun 2020.

Senny menargetkan untuk mempertahankan dua emas yang diraih di Tokyo. Dengan target hanya dua emas dari 27 para atlet yang diharapkan berangkat, ini bertujuan agar para atlet tidak terlalu terbebani.

Cabang olahraga andalan yakni bulu tangkis, yang meraih dua emas, dua perak, dan dua perunggu di Tokyo, ditargetkan untuk kembali menyumbang emas bagi Indonesia dalam Paralimpiade Paris mendatang.

"Target kita ingin meloloskan 27 atlet dan target kita di Paralimpiade kalau bisa mendapatkan dua emas dulu, jangan tinggi-tinggi dulu. Nanti kalau tinggi-tinggi kecapekan sakit hati, jadi dua emas dulu siapa tahu dapat lima," kata Senny.

Senny pun mengapresiasi perjanjian kerja sama antara Kemenpora dengan NPC di Kemenpora.

"Ini luar biasa. Ini sudah cukup sekali dan berterima kasih ke pak Menteri yang mengawal kita dengan luar biasa demi meningkatkan prestasi. Karena tanpa dana kita tidak bisa apa-apa. Tanggung jawab kita sekarang adalah prestasi," ucapnya.

Baca Juga: NPC Puas Hasil dari “Try Out” Paralimpik Indonesia




Sumber : Antara




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x