Kompas TV olahraga sepak bola

Link Live Streaming Inter vs Roma di Serie A 2023-24: Kick Off Pukul 00.00 WIB

Kompas.tv - 29 Oktober 2023, 22:55 WIB
link-live-streaming-inter-vs-roma-di-serie-a-2023-24-kick-off-pukul-00-00-wib
Striker AS Roma, Romelu Lukaku. Laga Inter Milan vs AS Roma pada pekan ke-10 Serie A akan berlangsung di Stadion Giuseppe Meazza, Milano, Senin (30/10/2023) mulai pukul 00.00 WIB. (Sumber: asroma.com)
Penulis : Gilang Romadhan | Editor : Gading Persada

"Itu keputusannya dan saya berharap yang terbaik untuknya, tetapi saya tidak menyangka kelakukannya akan seperti itu," tandas penyerang internasional Argentina ini.

Total, Lukaku telah memperkuat Inter Milan sebanyak 132 kali di lintas kompetisi dengan catatan 78 gol dan 23 assist

Beralih soal performa tim, pada gioranata 9 pekan lalu, Roma berhasil meraih kemenangan dramatis 1-0 atas Monza berkat gol yang dicetak oleh Stephan El Shaarawy pada menit ke-90.

Di sisi lain, Inter Milan meraih kemenangan 3-0 atas Torino berkat gol-gol dari Marcus Thuram dan Lautaro Martinez, serta satu gol lain dari Hakan Calhanoglu yang dicetak melalui tendangan penalti.

Selanjutnya, Inter Milan berhasil mengalahkan Salzburg 2-1 di Liga Champions. Alexis Sanchez mencetak gol pertamanya sejak kembali ke Inter, sementara Calhanoglu sekali lagi menyumbangkan satu gol melalui penalti.

Performa Roma juga tak kalah gemilang. Dalam lima pertandingan terakhir mereka di semua kompetisi, Roma selalu meraih kemenangan.

Baca Juga: Hasil El Clasico Barcelona vs Real Madrid 1-2, Brace Bellingham Benamkan Blaugrana

Dalam pertandingan terbaru, Roma berhasil meraih kemenangan 2-0 melawan Slavia Praha di Liga Europa melalui gol-gol yang dicetak oleh Edoardo Bove dan Lukaku.

Bentrok Inter vs Roma kali ini diprediksi akan menjadi pertandingan yang sangat menarik untuk diikuti, terutama dengan kembalinya Lukaku ke kota Milan dalam seragam tim yang berbeda.

Prakiraan Susunan Pemain Inter vs Roma

Inter Milan (3-5-2): Sommer; Darmian, Acerbi, Bastoni; Dumfries, Frattesi, Calhanoglu, Barella, Dimarco; Thuram, Lautaro.

AS Roma (3-5-2): Rui Patricio; Mancini, Llorente, Ndicka; Kristensen, Cristante, Paredes, Aouar, Spinazzola; Belotti, Lukaku.

Link Live Streaming Inter vs Roma

>>> klik di sini <<<


 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x