Kompas TV olahraga sepak bola

Jelang Man City vs Bayern, Pep Guardiola Puji Kreativitas Taktik Thomas Tuchel

Kompas.tv - 11 April 2023, 18:56 WIB
jelang-man-city-vs-bayern-pep-guardiola-puji-kreativitas-taktik-thomas-tuchel
Manajer Manchester City, Pep Guardiola, bertepuk tangan untuk para suporter di akhir laga Liga Champions grup G antara Borrusia Dortmund dan Man City di Dortmund, Jerman, Selasa 25 Oktober 2022. (Sumber: AP Photo/Martin Meissner)
Penulis : Rizky L Pratama | Editor : Vyara Lestari

MANCHESTER, KOMPAS.TV - Pep Guardiola memuji Thomas Tuchel sebagai pelatih yang punya kreativitas dalam hal taktik, jelang duel Man City vs Bayern pada pertandingan leg pertama perempat final Liga Champions.

Manchester City akan menjamu Bayern Munich di Stadion Etihad dalam pertandingan leg pertama perempat final Liga Champions, Rabu (12/4/2023) dini hari WIB.

Seperti yang diketahui, beberapa pekan sebelum perjumpaan dengan Man City, The Bavarian memutuskan untuk memecat Julian Nagelsmann dan menunjuk Thomas Tuchel sebagai pengganti.

Kedatangan mantan pelatih PSG itu berhasil membawa Joshua Kimmich dkk kembali menduduki puncak klasemen. Namun sayangnya, Bayern Munich harus tersingkir di ajang DFB Pokal dari Freiburg.

Pertandingan Man City vs Bayern juga akan menjadi reuni antara Guardiola dengan Tuchel. Sebelum dipecat Chelsea musim panas tahun lalu, Guardiola dan Tuchel sering kali berduel taktik di berbagai kompetisi di Inggris.

Pelatih asal Spanyol itu pun memuji Tuchel sebagai pelatih yang mempunyai banyak kreativitas dalam hal taktik.

“Dia sangat kreatif dengan build-up dan koneksi yang bagus, (punya) pelari yang bagus dan pemain yang bagus di ruang," kata Guardiola dikutip dari laman resmi Manchester City.

"Dia pergi ke Paris dan melakukannya dengan sangat baik, tidak hanya memenangkan liga, tetapi juga mencapai final Liga Champions, cara mereka bermain bagus dan Chelsea dia melakukan pekerjaan dengan baik," puji pelatih asal Spanyol.

Baca Juga: Hasil Drawing Perempat Final Liga Champions 2022-23: Man City vs Bayern, Madrid vs Chelsea

Meski Tuchel adalah pelatih yang bagus, namun harus diakui bahwa tugas pelatih asal Jerman tidak akan mudah untuk memimpin klub sekelas Bayern Munich di pertengahan musim.

Akan tetapi, Guardiola menolak anggapan itu. Menurutnya, Bayern akan tetap menjadi tim yang sangat berbahaya karena Nagelsmann dan Tuchel punya filosofi yang hampir sama sehingga tidak kesulitan untuk meramu tim terbaik.

"Baik [Tuchel dan Nagelsmann] sangat kreatif dengan bentuk yang mereka mainkan,” lanjut Pep.

“Kita lihat dengan Tuchel, mungkin mereka akan melakukan sesuatu yang baru besok. Kami akan mencoba mencari tahu kualitas yang mereka miliki di semua departemen."

“Akan sulit melawan Bayern dengan Nagelsmann atau dengan Tuchel. Kami tidak terlalu memperhatikan (mereka), kami akan fokus pada apa yang harus kami tingkatkan untuk melakukannya dengan baik besok," tegasnya.

Di sisi lain, Tuchel juga mengaku tak sabar untuk berjumpa lagi dengan Guardiola. Ia mengatakan bahwa sangat tertantang untuk melawan Manchester City yang saat ini sedang dalam performa terbaik.

“Saya pikir Anda benar-benar dapat melihat bahwa ada enam atau tujuh tahun pengaruh Pep di tim ini. Ini adalah level tertinggi sepak bola Eropa," tutur Tuchel.

“Saya aktif di Liga Premier dan saya bermain melawan City di liga. Sepertinya kita berpikir bahwa kita memiliki ide yang tepat tentang apa yang diharapkan, tetapi mengetahui saja tidak cukup."

“Kami benar-benar menantikannya dan tugas besar ada di depan. Mereka dalam kondisi prima dan itu membuat keseluruhan tantangan jadi menarik," ucapnya.

Baca Juga: Bentrok di Perempat Final Liga Champions, Begini Peringatan AC Milan untuk Napoli


 

 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x