LONDON, KOMPAS.TV -Pelatih Steven Gerrad berambisi menghentikan tren kemenangan Arsenal sepanjang empat pertandingan the Gunners di Liga Inggris 2022/2023.
Pada pekan ke-5 Liga Inggris 2022/2023 Aston Villa bertandang ke markas Arsenal Stadion Emirates. Pertadingan keduanya berlangsung pada Kamis (1/8/2022) pukul 01.30 dini hari WIB.
Tuan rumah memperoleh positif pada empat pertandingan awal musimnya. Mortar London yang diarsiteki Mikel Arterta saat ini menjadi satu-satunya tim yang selalu menang di Liga Premier.
Meriam London hanya unggul 2 angka dari tiga rival terdekat, Manchester City (10 poin), Tottenham (10), serta Brighton (10).
Baca Juga: Arsenal Puncaki Klasemen, Arteta Enggan Jemawa
Aston Villa masih berkutat di zona dekradasi. Mereka baru mendapat tiga poin dari kemenangan atas Everton.
Gerrard yang melatih Aston Villa sejak 2021 semakin termotivasi dan tertantang untuk memutus tren positif Arsenal.
“Arsenal sendiri berada dalam situasi ini 12 bulan lalu ketika mereka tidak memulai musim dengan sangat baik," papar eks kapten Liverpool ini, dikutip dari arsenal.com.
"Mereka memulai musim ini dengan sangat baik dan mereka memiliki manajer top dan pemain top. Mereka memiliki kesempatan untuk membangun tim yang sangat menarik di sana."
“Kami akan fokus untuk mencoba mendapatkan hasil yang tepat. Mereka memulai dengan rekor 100 persen tetapi bagi saya, itu adalah kesempatan fantastis dan tantangan besar bagi saya dan para pemain saya untuk pergi dan mencoba merusaknya," tandas dia.
Rekor Villa kontra Arsenal cukup baik dalam lima duel terakhir mereka di Liga Inggris. Aston Villa sudah 3 kali mengalahkan Arsenal. Dua pertemuan terakhir Meriam London menang.
Baca Juga: Klasemen Liga Inggris 2022-23 Terbaru: Arsenal di Puncak, MU Bangkit, Liverpool Terseok
Mikel Arteta menyadari Aston Villa tidak akan mudah dikalahkan.
Eks asisten Pep Guardiola di Man City itu mewaspadai kekuatan fisik para pemain Villa. Terlebih, Arsenal akan kehilangan dua pilar kuncinya, Thomas Partey dan Oleksandr Zinchenko yang dibekap cedera.
“Saya menonton tim Liga Premier dan tahu seberapa fisik mereka. Setiap pertandingan di sini adalah pertempuran untuk semua orang, dan kami tidak mengharapkan sesuatu yang berbeda," terang Arteta.
Baca Juga: Hasil Southampton vs Chelsea: The Blues Kembali Telan Kekalahan di Liga Inggris 2022-23
"Villa adalah tim top, mereka memiliki skuat besar, pemain berkualitas tinggi, dan manajer yang baik, dan kami memperkirakan pertandingan yang sulit lagi di sini."
“Sejak kami bermain satu sama lain, mereka tidak banyak berubah. Kami akan bermain menuju pertandingan dan bersiap sebaik mungkin, tetapi mereka adalah tim yang sangat mengandalkan fisik dengan banyak kehadiran, yang sangat pandai menggunakan kotak dan itu akan sulit,” pungkas dia.
Sumber : arsenal.com
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.