Kompas TV olahraga kompas sport

Hasil Persija vs Persiraja: Tony Sucipto Gagal Penalti, Macan Kemayoran Keok

Kompas.tv - 30 Januari 2022, 19:10 WIB
hasil-persija-vs-persiraja-tony-sucipto-gagal-penalti-macan-kemayoran-keok
Pemain Persiraja Banda Aceh, Vivi Asrizal merayakan gol ke gawang Persija Jakarta dalam duel pekan 22 Liga 1 2021-22, Minggu (30/1/2022) di Gelora Ngurah Rai, Bali. (Sumber: twitter.com/Liga1Match)
Penulis : Gilang Romadhan | Editor : Fadhilah

Namun, peluang terbaik baru datang pada menit 32. Kala itu, tendangan keras pemain Persija, Rohit Chand dari dalam kotak penalti, mengarah tepat ke gawang Persiraja. 

Sayangnya, bola masih mampu diantisipasi dengan baik oleh kiper Laskar Rencong, Fakhrurrazzi Quba.

Meski kedua tim bermain terbuka, babak pertama memang masih minim peluang dan berakhir imbang tanpa gol. 

Selepas jeda, Persija arahan Sudirman mencoba kembali mendominasi jalannya laga. 

Baru dua menit selepas kick-off babak kedua, Marko Simic mendapatkan peluang mencetak gol. Namun, sepakan Simic masih mampu ditepis oleh Fakhrurrazi. 

Fakhrurrazi kembali menjadi penyelemat Persiraja dua menit usai menepis tendangan Simic.

Kali ini, kiper bernomor punggung 31 menggagalkan tendangan Osvaldo Haay. 

Asik menyerang, Persiraja memanfaatkan momentum dengan baik. Pelatih Sergio Aparecido memasukkan Vivi Afrizal pada menit 66. 

Belum genap Vivi berada di atas lapangan, dirinya langsung mampu membawa Persiraja unggul. 

Umpan silang Bruno Dybal ke kotak penalti sempat gagal dimanfaatkan Jabar Sharza dan bola disapu oleh Otavia Dutra. Tetapi, bola sapuan Dutra jatuh di kaki Vivi. 

Tembakan keras kaki kanan Vivi melaju deras ke gawang Persija yang dijaga Andritany. 

Memasukki menit ke-82, Persija mendapatkan hadiah penalti usai Makan Konate dilanggar di kotak penalti. 

Akan tetapi, Tony Sucipto yang maju menjadi eksekutor, gagal menceploskan bola ke gawang. Tendangan Tony ditepis oleh Fakhrurrazi dengan baik. 

Di sisi waktu yang ada, kedua tim gagal mencetak gol tambahan. Skor 1-0 untuk keunggulan Persiraja bertahan hingga laga berakhir.

Susunan Pemain

Persija: Andritany; Motta, Dutra, Sucipto, Christianson; Ichsan, Konate, Rohit Chand, Irfan; Simic.

Persiraja: Fakrurrazi; Rendy, Chairul, Leonardo, Eriyanto; Defri, Jabar, Khairil, Assanur, Rifaldi; Bruno Dybal.




Sumber : ligaindonesiabaru.com




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x