JAKARTA, KOMPAS.TV - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini potensi hujan lebat di beberapa wilayah di Indonesia, Sabtu (11/1/2025) dan Minggu (12/1).
Dalam peringatan dini yang diunggah BMKG melalui akun Instagram @infobmkg, sejumlah wilayah berpotensi alami cuaca ekstrem hujan lebat hingga sangat lebat dan angin kencang.
Masyarakat diimbau untuk selalu waspada potensi bencana hidrometeorologi yang mungkin dapat terjadi seperti banjir hingga tanah longsor.
Menurut BMKG, dalam seminggu ke depan, berbagai fenomena atmosfer diperkirakan mempengaruhi cuaca di wilayah Indonesia.
Keberadaan Bibit Siklon 97S, menguatnya angin Monsun Asia yang disertai fenomena La Nina lemah dan gelombang atmosfer masih menjadi faktor utama dalam potensi hujan di wilayah Indonesia.
Baca Juga: Awas Cuaca Ekstrem, BMKG: Wilayah-Wilayah Ini Berpotensi Hujan Sangat Lebat 10-16 Januari 2025
Sabtu, 11 Januari 2025
Minggu, 12 Januari 2025
Baca Juga: Dorong Asta Cita Presiden Prabowo, Kementerian BUMN Gelar Workshop AI untuk Komunikasi Media Sosial
11-12 Januari 2025
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.