Untuk wilayah Kalimantan, tiga kota besar yakni Palangka Raya, Samarinda, dan Banjarmasin akan mengalami kondisi berawan.
"Masyarakat Tanjung Selor perlu mengantisipasi potensi hujan ringan, sedangkan warga Pontianak harus waspada terhadap potensi petir," ujarnya.
Di Sulawesi, Gorontalo, Makassar, dan Kendari akan mengalami cuaca berawan, sementara Palu akan diselimuti udara kabur. Manado dan Mamuju berpotensi mengalami hujan ringan.
Prakiraan cuaca untuk Indonesia bagian timur menunjukkan variasi yang lebih beragam. Ternate, Sorong, dan Ambon diprediksi akan mengalami cuaca berawan hingga berawan tebal.
Nabire perlu mewaspadai potensi hujan lebat, sedangkan Jayapura, Jayawijaya, dan Merauke akan mengalami hujan sedang. Manokwari diprakirakan akan mengalami hujan ringan.
Sumatera
Jawa
Bali dan Nusa Tenggara
Kalimantan
Sulawesi
Indonesia Timur
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.