JAKARTA, KOMPAS.TV - Mantan Ketua Umum Partai Bulan Bintang (PBB) Yusril Ihza Mahendra mengaku ditugaskan Presiden terpilih Prabowo Subianto untuk menduduki kursi Menteri Koordinator (Menko) Bidang Hukum dan Hak Asasi Manusia (HAM).
Hal itu disampaikan Yusril usai pertemuan singkatnya dengan Prabowo di Kertanegara, Jakarta Selatan, Senin (14/10/2024).
"Saya akan tetap membantu Pak Prabowo. Jadi bidang yang beliau tugaskan itu adalah bidang saya sendiri sebenarnya, terkait di bidang hukum dan hak asasi manusia (HAM)," kata Yusril.
"Jadi sekarang ini ditarik ke atas jadi ada Menko yang menangani masalah Hukum dan HAM Itu," sambungnya. Dikutip dari tayangan Breaking News KompasTV.
Ia menjelaskan tugas Menko Hukum dan HAM tidak hanya mencakup hukum dan HAM melainkan juga terdapat kementerian dan lembaga-lembaga lain.
"Tugas-tugasnya nanti akan mencakup juga selain Kementerian Hukum dan HAM tapi juga ada kementerian lain, lembaga-lembaga lain yang internal pemerintah," ujarnya.
"Imigrasi yang juga akan keluar dari Kementerian Hukum dan HAM, dan kemudian lembaga pemasyarakatan juga akan keluar, Itu dibuat koordinasi oleh Kementerian Koordinator Hukum dan HAM,” sambungnya
Baca Juga: Abdul Mu'ti: Prabowo Beri Amanah ke Saya Pimpin Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah
Ia menjelaskan nantinya, Kementerian Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Kemenko Polhukam) akan dipecah menjadi dua Kemenko, yakni Kemenko Politik dan Keamanan, dan Kemenko Hukum dan HAM.
Yusril berharap Kemenko Hukum dan HAM nantinya dapat fokus dalam pembangunan dan penegakan hukum.
“Kalau sekarang ini ada Menko Hukum dan HAM, memang betul-betul fokus kepada pembangunan hukum dan penegakan hukum itu sendiri, jadi pisahkan dari politik dan keamanan” jelasnya.
Dalam kesempatan itu, Yusril mengaku tidak terbebani dengan penugasan sebagai Menko Hukum dan HAM.
"Enggak juga sih sebenarnya, dulunya pun saya sudah menganani masalah yang sama, masalah Hukum dan HAM juga namun pada waktu itu dibawah koordinasi Menko Polhukam," ucapnya.
"Jadi bidangnya sih tidak sama sekali baru, buat saya," imbuhnya.
Baca Juga: Ikut Merapat ke Kertanegara, Cak Imin: PKB Akan Perkuat Tim Prabowo di Pemerintahan yang Akan Datang
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.