Kompas TV nasional peristiwa

Meutya Hafid Bantah Ditawari Jadi Menteri Pertahanan Kabinet Prabowo-Gibran

Kompas.tv - 26 Juni 2024, 13:54 WIB
meutya-hafid-bantah-ditawari-jadi-menteri-pertahanan-kabinet-prabowo-gibran
Ketua Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI, Meutya Hafid (Sumber: Tribunnews)
Penulis : Ninuk Cucu Suwanti | Editor : Iman Firdaus

 

JAKARTA, KOMPAS.TV- Ketua Komisi 1 DPR RI Meutya Hafid membantah ditawari menjadi Menteri Pertahanan di pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

Menurut Meutya, perihal jabatan menteri adalah hak prerogatif presiden. 

"Tawaran-tawaran mah nggak, enggak ada, enggak ada. Jadi ini prerogatif presiden gitu ya itu aja," ucap Meutya. 

"Belum ada, belum ada pembahasan sepenuhnya, prerogatif presiden terpilih Pak Prabowo."

Baca Juga: Pemprov DKI Bantah Ada Jalur Siluman dalam PPDB di Jakarta

Kendati demikian, Meutya berharap ada perempuan dalam kabinet pemerintahan Prabowo-Gibran. 

"Ya pasti kita ingin ada perempuan ya, sebagaimana pemerintahan saat ini kan juga ada perempuan gitu. Tapi kan perempuannya belum tentu saya, kita lihat pokoknya nunggu Pak Prabowo kan prerogatifnya sepenuhnya di beliau," ujar Meutya. 

Pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka menjadi pemenang Pilpres 2024. Salah satu partai politik yang mendukung adalah Partai Golkar, dimana Meutya Hafidz sebagai kadernya.

Baca Juga: PKS Masih Buka Peluang Pasangan Anies-Sohibul Diganti: Politik Itu Jam demi Jam Berubah

Sebelumnya, Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto juga pernah menyampaikan harapannya, agar partainya mendapat 5 kursi menteri di pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.


 



Sumber :



BERITA LAINNYA



Close Ads x