Kompas TV nasional politik

Golkar Angkat Topi buat Surya Paloh yang Terima Hasil Pemilu 2024, Berharap jadi Tren dan Diikuti

Kompas.tv - 22 Maret 2024, 02:10 WIB
golkar-angkat-topi-buat-surya-paloh-yang-terima-hasil-pemilu-2024-berharap-jadi-tren-dan-diikuti
Politisi Partai Golkar Maman Abdurrahman menyebut kesepakatan pertama dalam koalisi Indonesia Bersatu adalah berkomitmen mendukung penuh pemerintahan Jokowi-Ma’ruf Amin. (Sumber: Tangkapan layar Kompas TV)
Penulis : Johannes Mangihot | Editor : Deni Muliya

JAKARTA, KOMPAS.TV - Partai Golkar mengapresiasi sikap Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh yang menerima hasil Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

Tak hanya menerima keputusan KPU terkait hasil Pileg dan Pilpres 2024, Surya juga memberi selamat kepada Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai presiden dan wakil presiden terpilih. 

Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Partai Golkar, Maman Abdurrahman menilai sikap dari Surya Paloh adalah langkah positif dalam demokrasi di Tanah Air. 

Meski berbeda pilihan, sambung Maman, Surya Paloh telah menunjukkan sikap kesatria menerima hasil Pilpres 2024 yang diumumkan oleh KPU. 

"Ini menurut saya sebuah langkah positif, ada sebuah tren positif, budaya sportifitas, budaya kesatria yang dimiliki saudara-saudara kita, rekan-rekan kita Partai Nasdem," ujar Maman di Kantor DPP Partai Golkar, Kamis (21/3/2024).

Baca Juga: Zelenskyy Telepon Prabowo, Ucapkan Selamat sekaligus Bilang Begini kepada Presiden Terpilih

Lebih lanjut Maman berharap langkah yang dilakukan oleh Surya Paloh dapat diikuti oleh semua pihak.

Sebab kompetisi Pemilu sudah selesai dan kini waktunya untuk bersama-sama mewujudkan cita-cita Indonesia emas di 2045. 

"Kami angkat topi kepada Partai Nasdem dan itu langkah positif yang perlu kita tiru sebagai anak bangsa di Indonesia ini, dan mudah-mudahan tradisi positif ini nanti bisa juga diikuti pada saat kontestasi Pilkada kita," ujar Maman. 

Di kesempatan yang sama Wakil Ketua Umum (Waketum) Partai Golkar Ahmad Doli Kurnia Tandjung menyatakan, Partai Golkar sangat terbuka jika nantinya Partai NasDem bersama-sama bergabung di koalisi pendukung pemerintah. 

Doli menjelaskan, presiden terpilih Prabowo Subianto dalam berbagai kesempatan membuka pintu dan mengajak seluruh elemen bangsa untuk bekerja sama dalam membangun bangsa. 

Baca Juga: Prabowo: Semakin Mereka Mengejek Saya, Semakin Rakyat Mencintai Saya

"Bahkan, secara spesifik Pak Prabowo mengatakan beliau menerima parpol-parpol atau kader-kader terbaik dari (pengusung capres-cawapres) 01 atau 03 untuk bisa bergabung," ujar Doli.


 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x