JAKARTA, KOMPAS.TV - Dua menteri dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) menghadap Presiden Joko Widodo atau Jokowi di Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (18/3/2024) pagi tadi.
Kedua menteri tersebut yakni Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah dan Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Mendes PDTT) Abdul Halim Iskandar.
Pertemuan tersebut dinilai sebagai pendekatan PKB untuk masuk ke pemerintahan selanjutnya.
Sekaligus membuka merajut kembali komunikasi dengan Jokowi mengingat PKB dalam Pilpres 2024 berada di Koalisi Perubahan. Koalisi yang mengusung Capres dan Cawapres nomor urut 1, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN).
Ketua DPP PKB Abdul Halim Iskandar menjelaskan saat ini PKB masih di barisan Koalisi Perubahan yang mengusung Anies-Muhaimin.
Baca Juga: Kata Nasdem, PKB dan PKS Soal Prinsip Anies Jadi Oposisi Jika Kalah Pilpres
Bahkan PKB bersama dengan partai di Koalisi Perubahan telah sepakat untuk mengajukan hak angket di DPR, serta berencana melayangkan gugatan sengketa Pilpres ke Mahkamah Konstitusi (MK).
Namun untuk keputusan apakah PKB akan bergabung di pemerintahan selanjutnya, DPP PKB belum membahas hal tersebut.
Menurut Abdul Halim, sikap PKB di pemerintahan selanjutnya merupakan ranah kebijakan dari Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar.
"Belum, belum. Belum ada arahan yang jelas dari ketua umum," ujar Abdul Halim di Istana Kepresidenan, Senin (18/3).
Lebih lanjut kakak kandung Muhaimin Iskandar ini menjelaskan meski berada di Koalisi Perubahan hubungan PKB dengan pemerintah, terutama Presiden Jokowi tetap berjalan baik.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.