Kompas TV nasional rumah pemilu

Gilang Dirga, Ayu Azhari hingga Waketum NasDem Jadi Caleg Gagal ke DPR dari Dapil DKI Jakarta I

Kompas.tv - 14 Maret 2024, 06:00 WIB
gilang-dirga-ayu-azhari-hingga-waketum-nasdem-jadi-caleg-gagal-ke-dpr-dari-dapil-dki-jakarta-i
Gilang Dirga geram usai seorang netizen menghina istri dan keluarganya (Sumber: Instagram/Gilang Dirga)
Penulis : Johannes Mangihot | Editor : Iman Firdaus

5. Faldo Maldini 

Faldo Maldini adalah staf khusus bidang komunikasi dan media Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg). 

Caleg dari PSI ini mendapat 56.725 suara. Namun, partainya, PSI berada di posisi tujuh suara paratai terbanyak dengan perolehan 122.443, kalah banyak dari PKB dengan raihan 145.309 suara.

6. Yusuf Mansur

Jam'an Nurchotib Mansur atau yang dikenal Ustaz Yusuf Mansur adalah Caleg dari Partai Perindo. Nama beken Ustaz Yusuf Mansur hanya mendapatkan suara kedua terbanyak di Perindo dapil Jakarta I, yakni 4.245 suara.

Baca Juga: Caleg DPD di Aceh Ngamuk Banting Meja Sidang Pleno, Sebut Ada Kecurangan

7. Aiman Witjaksono

Jurnalis senior  Aiman Witjaksono yang maju dari partai Perindo mengantongi 8.605 suara. Sama seperti rekan separtainya Yusuf Mansur, di Pemilu 2024 Aiman tidak lolos menjadi anggota DPR. 

8. Buni Yani 

Buni Yani merupakan Caleg dari Partai Ummat. Salah satu figur paling mencolok dalam kontestasi Pilkada DKI Jakarta 2017 ini meraih suara 3.967 suara. 


 

Namun, secara jumlah, total raihan suara Partai Ummat di dapil DKI Jakarta I hanya 13.345 suara, lebih kecil dari perolehan Partai Perindo. 

Berikut perolehan suara partai politik di dapil DKI I:

1. PKB: 145.309 suara 
2. Partai Gerindra: 196.708 suara 
3. PDIP: 646.141 suara 
4. Partai Golkar: 243.630 suara 
5. Partai NasDem: 108.773 suara 
6. Partai Buruh: 25.104 suara 
7. Partai Gelora: 10.517 suara
8. PKS: 390.441 suara 
9. PKN: 10.517 suara 
10. Partai Hanura: 7.639 suara
11. Partai Garda: 3.010 suara 
12. PAN: 149.427 suara 
13. PBB: 3.676suara 
14. Partai Demokrat: 99.383suara 
15. PSI: 122.443 suara 
16. Partai Perindo: 24.420 suara 
17. PPP: 79.673 suara 
18. Partai Ummat: 13.345 suara

Suara sah: 1.782.927
Tidak sah: 131.426
Total: 1.914.353

Baca Juga: Gagal jadi Senator, Eks Ketua KPK Bawa Bukti Dugaan Pengelembungan Suara ke Bawaslu RI

Adapun 10 Caleg yang memperoleh suara terbanyak di Dapil Jakarta I, yakni;

1. Mardani Ali Sera dari PKS dengan 176.584 suara
2. Putra Nababan dari PDIP dengan 105.559 suara
3. Habiburokhman dari Gerindra dengan 96.914 suara
4. Eko Hendro Purnomo dari PAN dengan 93.673 suara
5. Hasbiallah Ilyas dari PKB dengan 80.895 suara
6. Sondang Tampubolon dari PDIP dengan 68.370 suara
7. Anis Byarwati dari PKS dengan 64.304
8. Faldo Maldini dari PSI dengan 56.725 suara
9. Ahmad Ali dari NasDem dengan 56.364 suara
10. Ario Bimo Nandito dari Golkar dengan 55.560 suara


 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x