Kompas TV nasional politik

FIFA Copot RI sebagai Tuan Rumah Pildun U20, Demokrat: Ini Berawal dari Statement Gubernur Bali

Kompas.tv - 30 Maret 2023, 11:16 WIB
fifa-copot-ri-sebagai-tuan-rumah-pildun-u20-demokrat-ini-berawal-dari-statement-gubernur-bali
Wakil Ketua Komisi X DPR, Dede Yusuf (Sumber: Kompas.com)
Penulis : Fadel Prayoga | Editor : Desy Afrianti

Meski begitu, kata Dede, pihaknya mengapresiasi usaha dari pemerintah dan PSSI yang sudah berupaya penuh melobi FIFA.

"Kita mengapresiasi apa yang dilakukan pemerintah dalam melakukan lobi," ujarnya. 

Sebelumnya, pada 14 Maret 2023, Wayan Koster mengirim surat resmi penolakan Isreal bernomor T.00.426/11470/SEKRET.

"Kami mohon agar Bapak Menteri mengambil kebijakan untuk melarang Tim dari Negara Israel ikut bertanding di Provinsi Bali. Kami, Pemerintah Provinsi Bali menyatakan menolak keikutsertaan Tim dari Negara Israel untuk bertanding di Provinsi Bali," bunyi isi surat tersebut. 

Terkait hal tersebut, Wayan Koster menyebut sikap penolakan Israel bukan pribadi, tapi juga sikap pemerintah. 


 

“Duh, bukan sikap saya, (tapi) sikap pemerintah juga,” kata Koster saat ditemui di Gedung DPR-RI, Jakarta, Senin (27/3) dilansir dari pemberitaan Kompas TV

Tak lama setelah pernyataan itu, PSSI mengabarkan drawing dibatalkan. Pembatalan tersebut diungkapkan Minggu (26/3), atau hanya lima hari sebelum drawing dilakukan pada Jumat (31/3).

Baca Juga: Berpeluang Gantikan Indonesia, Argentina Bakal Temui FIFA untuk Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

“Penolakan dari Gubernur Bali yang menolak Tim Israel sehingga dengan sendirinya drawing tidak bisa dilaksanakan tanpa seluruh peserta,” katanya Exco PSSI, Arya Sinulingga,

“Dengan penolakan tersebut, jadi wajar kalau FIFA melihat ini harus dibatalkan,” ujarnya.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



Kunjungan Paus ke Indonesia

FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x