JAKARTA, KOMPAS.TV - Mantan Kepala Kantor Bea Cukai Yogyakarta Eko Darmanto buka suara soal pesawat Cessna yang diunggah di media sosialnya dan menjadi viral.
Eko membantah terkait kepemilikan pesawat tersebut.
Hal ini disampaikan Eko usai menjalani klarifikasi harta kekayaannya di gedung Merah Putih Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Jakarta, Selasa (7/3/2023).
"Atas isu yang paling sentral, saya tidak punya pesawat," kata Eko.
Dia menegaskan bahwa pesawat dimaksud merupakan milik Federasi Aero Sport Indonesia (FASI).
"Itu (pesawat) merupakan milik FASI dan sudah terklarifikasi serta terkonfirmasi," jelasnya.
Dalam kesempatan itu, Eko juga mengeklaim tidak memiliki niat untuk pamer gaya hidup mewah melalui unggahan foto di media sosialnya.
Menurut penjelasannya, foto-foto kendaraan yang diunggah di Instagram secara privat, dan kemudian dicuri dan dibungkus dengan narasi menyudutkan.
"Saya secara pribadi sangat mencintai institusi saya. Saya tidak pernah berniat, bermaksud untuk pamer harta seperti yang disampaikan secara viral," ujarnya.
"Kenapa hal itu terjadi? Karena data saya yang saya simpan secara privat dicuri, kemudian di-framing, dan beredarlah seperti yang rekan-rekan ketahui."
Baca Juga: Dianggap Pamer Gaya Hidup Mewah di Medsos, Eko Darmanto Minta Maaf
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.