Kompas TV nasional peristiwa

Cegah Tawuran Manggarai, Pemkot Jaksel akan Gelar Ajang Lempar Tomat, Tiru La Tomatina di Spanyol?

Kompas.tv - 12 Oktober 2022, 16:17 WIB
cegah-tawuran-manggarai-pemkot-jaksel-akan-gelar-ajang-lempar-tomat-tiru-la-tomatina-di-spanyol
Ilustrasi tawuran. Pemkot Jakarta Selatan berinisiatif menggelar festival tawuran, benda tawuran diganti tomat dan roti. (Sumber: Shutterstock.com)
Penulis : Isnaya Helmi | Editor : Eddward S Kennedy

JAKARTA, KOMPAS.TV - Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta Selatan (Jaksel) berinisiatif menggelar festival tawuran untuk mencegah tawuran yang membludak di Ibu Kota, khususnya di Kelurahan Manggarai, Jakarta Selatan.

Plt Wakil Wali Kota Jakarta Selatan, Ali Murtadho mengungkapkan, nantinya dalam festival tersebut akan mengganti benda yang digunakan untuk tawuran bukanlah batu, melainkan diganti dengan tomat ataupun roti.

"Karena ini udah membludak ya ini mau dibikin festival tawuran. Pak Wali Kota lagi mikirin, apa ini kita bikin festival tawuran," kata Ali dikutip dari Kompas.com, Rabu (12/10/2022).

"(Benda tawuran) diubah dari batu mungkin jadi tomat. Berubah dari batu menjadi roti, biar menjadi sesuatu yang unik."

Dengan demikian, aksi tawuran warga yang menjadi persoalan menahun di kawasan Manggarai dapat diminimalkan.

Usulan tersebut, kata dia, juga telah disampaikan kepada Kapolres Jakarta Selatan Ade Ary kala merencanakan penyelesaian masalah tawuran, utamanya di Manggarai.

Polisi Sambut Baik Rencana 'Festival Tawuran'

Rencana gelaran festival tawuran dengan lempar tomat dan roti yang digagas Pemkot Jakarta Selatan mendapat sambutan baik dari pihak kepolisian.

Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Mohammad Fadil Imran menyebut kegiatan itu layaknya festival perang tomat, seperti di Spanyol.

Baca Juga: Dua Kelompok Warga Tawuran di Terowongan Manggarai, Warga Bawa Senjata Tajam dan Petasan!

“Di TV itu, ada orang Spanyol yang lempar-lemparan tomat. Mungkin festivalnya bisa seperti itu. Khusus, festival tahunan Manggarai itu lempar-lemparan tomat dan roti,” ujar Fadil dikutip dari laman tribratanews.polri.go.id, Rabu.




Sumber : Kompas TV/Kompas.com




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x