Kompas TV nasional agama

Waketum MUI: Mengapa Paul Zhang Sampai Hari Ini Belum Juga Ditangkap?

Kompas.tv - 27 Agustus 2021, 22:47 WIB
Penulis : Aryo bimo

JAKARTA, KOMPAS.TV - Menanggapi penangkapan terhadap Youtuber Muhammad Kece dan Yahya Waloni, Majelis Ulama Indonesia (MUI) turut mempertanyakan soal belum ditangkapnya Joseph Paul Zhang kepada pihak Kepolisian.

Baca Juga: Apresiasi Polri Tangkap Yahya Waloni, MUI: Tidak Boleh Ada Diskriminasi

Pertanyaan tersebut disampaikan oleh Wakil Ketua Umum (Waketum) MUI, Anwar Abbas, secara virtual kepada KompasTV, Jumat (27/8/2021).

"Oleh karena itu bagi saya ya kalau Muhammad Kece berhasil ditangkap, mengapa Paul Zhang sampai hari ini belum juga ditangkap?," tanya Abbas.

Baca Juga: Interpol Tidak Terbitkan Red Notice, Polri Terkendala Tangkap Jozeph Paul Zhang

Waketum MUI Anwar Abbas lalu menyebut penangkapan Paul Zhang seharusnya lebih mudah dengan adanya bantuan teknologi dan jaringan yang dimiliki Pemerintah Indonesia.

"Ya kita memang tahu yang bersangkutan tidak ada di dalam negeri, tapi ada di luar negeri. Tetapi dengan jaringan yang ada, dengan ilmu pengetahuan dan teknologi yang ada, untuk menangkap yang bersangkutan secara akal sehat ya tidak terlalu sulit gitu," lanjutnya.

Baca Juga: Persempit Ruang Pelarian, Bareskrim Pertimbangkan Tidak Cabut Paspor Jozeph Paul Zhang

Anwar lalu meminta pihak Kepolisian segera menangkap Joseph Paul Zhang supaya kerukunan umat beragama dapat tercipta dengan baik.

"Oleh karena itu kita menunggu supaya dalam waktu yang tidak terlalu lama, pihak Kepolisian sudah bisa membawa yang bersangkutan ke dalam negeri untuk memproses kasus yang dia buat sehingga masyarakat bisa hidup dengan tenang dan kerukunan antar umat beragama di negeri akan tegak dengan sebaik-baiknya," pungkasnya.

Video Editor: Vila Randita




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x