Kompas TV nasional update corona

Anies: Olahraga Dekat Rumah Saja, Situasi Corona Sekarang Beda!

Kompas.tv - 26 Juni 2021, 11:43 WIB
Penulis : Sadryna Evanalia

JAKARTA, KOMPAS.TV – Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meminta kepada warga Jakarta untuk tetap di rumah saja pada Sabtu dan Minggu di tengah lonjakan kasus Covid-19 di Jakarta.

"Saya ingin ingatkan ke kita semua, yuk kita sama-sama sadari bahwa virus ini masih ada di sekitar kita, penularannya lebih cepat, lebih banyak saudara kita terpapar, jadi dengan situasi itu, mumpung Jumat malam saya ingin anjurkan ke semua, besok di rumah aja, hari Sabtu, Minggu kita di rumah," kata Anies melalui akun Instagramnya, Jumat (25/6/2021).

Selain itu Anies juga mengimbau agar masyarakat bisa berolahraga di sekitaran dekat dengan rumah. Pasalnya kondisi Jakarta saat ini berbeda dengan minggu-minggu lalu.

"Bahkan kalau mau olahraga, olahraga di sekitar rumah saja. Jangan olahraga jauh-jauh, jangan bepergian jauh, situasi hari-hari ini beda dengan pekan lalu," kata Anies.

Anies meyakinkan warga untuk tetap di rumah saja karena lebih aman dan dapat menghindari penularan Covid-19.

"Kalau tidak ada keperluan mendesak tidak usah berpergian, jadi pilihannya pergi dan beresiko atau di rumah insyaallah aman, karena sekarang ini cepat sekali penularannya, kita mengalami lonjakan terlalu banyak," ujarnya.

Menurut Anies Jakarta masih dalam kondisi yang belum baik. Pandemi Covid-19 gelombang Jakarta pun masih melanda Jakarta.

“Jakarta masih dalam kondisi belum baik. Pandemi gelombang kedua masih melanda Jakarta,” kata Anies.

Video Editor: Faqih Fisabilillah




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x