Kompas TV lifestyle travel

Damri Hadirkan Audio Video on Demand di Bus Imperial Suites Tujuan Surabaya & Malang

Kompas.tv - 27 Mei 2024, 05:35 WIB
damri-hadirkan-audio-video-on-demand-di-bus-imperial-suites-tujuan-surabaya-malang
Damri menghadirkan fasilitas baru di dalam bus Double Decker Imperial Suites DAMRI rute Jakarta-Surabaya-Malang PP, yaitu berupa VOD atau Audio Video on Demand. Adapun kedua bus itu telah beroperasi sejak Februari 2024. (Sumber: Damri)
Penulis : Dina Karina | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS.TV- Damri menghadirkan fasilitas baru di dalam bus Double Decker Imperial Suites Damri rute Jakarta-Surabaya-Malang PP, yaitu berupa VOD atau Audio Video on Demand. Adapun kedua bus itu telah beroperasi sejak Februari 2024.

Corporate Secretary Damri, Chrystian R. M. Pohan mengatakan, melalui AVOD pelanggan Imperial Suites dapat menikmati hiburan seperti film dan musik melalui layar monitor yang terdapat di setiap kursi. 

"Hadirnya AVOD merupakan manifestasi Damri untuk terus berkembang dengan menghadirkan layanan dan fasilitas baru untuk menambah kenyamanan pelanggan," kata Pohan dalam keterangan resminya, Sabtu (25/5/2024). 

"Damri juga menghadirkan beberapa game termasuk game legendaris “Angry Bird” dan “Fruit Slice” yang dapat diakses melalui AVOD untuk menambah hiburan pelanggan selama perjalanan,” tambahnya. 

Baca Juga: Simak Ketentuan Penggunaan Toilet di Bus AKAP Damri, Kelas Imperial Suites Ada Syarat Khusus

Selain AVOD, Bus Imperial Suites juga dilengkapi dengan fasilitas Wi-Fi. Jadi selama perjalanan, pelanggan Imperial Suites juga dapat menyambungkan perangkatnya ke internet melalui Wi-Fi yang tersedia selama perjalanan.

"Pelanggan dapat memilih jaringan “#WIFI-DAMRI” dan menikmati layanan internet cepat selama perjalanan tanpa dikenakan biaya tambahan,” ujar Pohan. 

Dengan hadirnya fasilitas AVOD dan Wi-Fi, Damri berharap pelanggan Imperial Suites tidak akan bosan selama perjalanan.

"Perjalanan Imperial Suites saat ini berangkat pada malam hari, tentunya Damri juga mengakomodir pelanggan yang ingin istirahat selama perjalanan dengan menghadirkan kabin Sleeper dan kursi Royal Class yang nyaman,” tuturnya. 

Baca Juga: Cara, Syarat, Ketentuan Refund dan Reschedule Tiket Bus AKAP Damri

Apabila selama perjalanan pelanggan tidak dapat mengakses AVOD maupun Wi-Fi yang tersedia, pelanggan dapat langsung menghubungi Crew on Bus yang bertugas untuk dilakukan perbaikan.

Bagi masyarakat yang ingin mencoba Bus Imperial Suites Damri, tiket dapat dipesan melalui aplikasi Damri Apps yang dapat diunduh di Google Play Store maupun Apple Store.

Kemudian memilih titik keberangkatan Pool Damri Kemayoran untuk keberangkatan dari Jakarta menuju Surabaya atau Malang, dan Pool Damri Malang atau Terminal Bungur Asih untuk keberangkatan menuju Jakarta.

Bus Double Decker Damri ditandai dengan jadwal “Imperial Sleeper” untuk kabin sleeper dan “Imperial Royal” untuk kabin Royal.

Baca Juga: Damri Buka Rute Bandara Sultan Hasanuddin-Tanjung Bira, Tarifnya Rp200.000

Tarif normal yang berlaku untuk layanan Bus Double Decker Damri adalah Rp610.000 untuk kelas sleeper dan Rp510.000 untuk kelas Royal pada rute Jakarta-Surabaya PP.

Kemudian Rp640.000 untuk kelas sleeper dan Rp540.000 untuk kelas Royal pada rute Jakarta-Malang PP.

Bus Imperial Suites berangkat dari Jakarta dan Malang pukul 18.00 WIB, serta pukul 20.00 WIB dari arah Surabaya menuju Jakarta.

Informasi lebih lanjut mengenai layanan Damri, pelanggan dapat menghubungi WhatsApp Business di nomor telepon 0811 2110 0825, e-mail [email protected], Call Center Halo Damri 1500825, atau melalui media sosial Damri pada akun Instagram, Twitter, dan Facebook @Damriindonesia.

Baca Juga: Mudik ke Lampung Naik Damri Kini Bisa dari Stasiun Gambir: Ini Rute, Jadwal & Harga Tiketnya

Cara Beli Tiket via Aplikasi Damri

• Unduh aplikasi DAMRI Apps di PlayStore atau AppStore

• Setelah diunduh, buka aplikasinya

• Login atau buat akun terlebih dahulu

• Pilih layanan 'Bus Bandara' atau 'Bus Antar Kota'

• Isi kolom yang terdiri dari titik keberangkatan, tujuan, tanggal keberangkatan, dan jumlah tiket

• Klik "Cari Tiket"

• Lalu, pilih tiket dan jadwal keberangkatan yang diinginkan

• Isi data penumpang, mulai dari nama, nomor telepon, dan NIK

• Konfirmasi pemesanan, kemudian lakukan pembayaran

• Selesai, tiket bus DAMRI sudah bisa digunakan.

 


 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x