JAKARTA, KOMPAS.TV - Seperti yang kita semua ketahui bahwa Indonesia umumnya pada saat ini sedang berada pada musim kemarau, tidak hanya itu Indonesia juga dikenal sebagai negara dengan cuaca panas sepanjang tahun.
Oleh sebab itu tidak heran apabila kipas angin banyak dimiliki oleh banyak orang di sebagian daerah Indonesia.
Kipas angin ini berguna untuk menghadapi cuaca panas, terlebih seperti belakangan ini.
Bila sering digunakan, debu akan menumpuk pada baling-baling kipas angin. Perlu diketahui bahwa debu ini dapat menimbulkan gangguan kesehatan, terlebih bagi mereka yang sensitif atau alergi.
Baca Juga: Jadwal dan Cara Cetak Sertifikat UTBK 2023, Kapan Batas Akhirnya?
Biasanya, tidak mudah untuk membersihkan debu pada kipas ini karena bagian dalamnya yang sulit diraih tanpa dibongkar.
Namun, ada cara mudah untuk membersihkan kipas angin tanpa perlu membongkarnya.
Berikut adalah cara yang bisa dilakukan untuk membersihkan kipas angin tanpa perlu membongkarnya yang dilansir dari Top Cooling Fan.
Gunakan pasir atau garam
Meskipun terdengar tidak lazim, namun metode ini cukup efektif untuk membersihkan debu dan kotoran yang menempel pada baling-baling ataupun tutup kipas angin.
Langkah pertama yang perlu dilakukan adalah meletakkan selembar kertas berukuran lebar di bawah kipas angin yang berada dalam posisi tertidur. Pastikan untuk memposisikan baling-baling kipas bisa berada di bawah atau ke atas.
Selanjutnya tuang pasir atau garam yang bersih dan kering melalui bilah-bilah kipas.
DEngan begitu, pasir atau garam akan melewati bilah kipas dan jatuh ke permukaan kertas sambil membersihkan debunya.
Baca Juga: Mengenal Edelweis Rawa, Bunga Abadi di Ranca Upas yang Kini Hancur Usai Kegiatan Motor Trail
Pakai kompresor udara
Sama halnya dengan blower, kompresor udara berfungsi membersihkan kipas angin menggunakan tiupan udara.
Caranya dengan meletakkan kipas angin di ruang terbuka. Selanjutnya sambungkanlah kompresor udara ke colokkan kabel listrik.
Nyalakan kompresor dan biarkan angin yang keluar meniup debu kipas.
Menggunakan kompresor dapat menghilangkan 95 persen debu pada kipas angin. Sisanya bisa dibersihkan menggunakan kemoceng atau kain lembab.
Baca Juga: Bacaan Niat dan Jadwal 9 Hari Puasa Jelang Iduladha 2023, Ini Cara Melaksanakannya
Namun perlu menjadi catatan bahwa harga kompresor udara tidak murah. Sehingga perlu biaya lebih jika ingin membelinya. Namun Anda bisa menyewanya atau meminjamnya ke orang yang memilikinya.
Gunakan bahan pembersih
Walaupun kipas angin adalah alat elektronik, namun mencucinya dengan bahan pembersih tetap bisa dilakukan.
Namun sebelum masuk ke caranya, akan lebih baik apabila anda mencucinya dalam keadaan berdiri dan menuangkan airnya dengan arah kebawah agar air tidak masuk dan mengenai mesin.
Kemudian untuk langkah pertama Anda bisa meletakkan kipas di luar ruangan dan kemudian tutup mesin dengan bahan yang tidak tembus air agar menambah ekstra keamanan untuk terjadinya konslet atau kerusakan pada mesin. Contohnya, Anda bisa menggunakan plastik yang tebal dan pastikan tidak berlubang.
Selanjutnya, gunakan pembersih yang mengandung natrium hipoklorit seperti deterjen pakaian untuk menyemprot bagian kipas.
Jemur beberapa menit di bawah sinar matahari hingga benar-benar kering. Kemudian, bilas air bersih menggunakan semprotan selang.
Pastikan kipas angin dijemur hingga kering di bawah sinar Matahari sebelum digunakan kembali.
Gunakan penyedot debu
Kadang memang tidak terlintas dipikiran kita untuk menggunakan penyedot debu untuk membersihkan kipas angin. Umumnya penyedot debu kita gunakan untuk kasur, sofa, karpet, dll. Namun, cara ini juga bisa dilakukan dengan cara menyedot debu yang ada di alat tersebut.
Sama halnya dengan cara yang lain, tempatkan kipas angin di tempat terbuka agar tidak mengotori ruangan Anda, kemudian nyalakan mesin untuk menyedot debu yang ada pada sekeliling kipas angin.
Baca Juga: Apa Itu Satelit SATRIA-1 dan Bagaimana Cara Kerjanya?
Bersihkan dengan blower
Seperti yang sempat disinggung pada cara sebelumnya, Anda bisa menggunakan blower untuk membersihkan debu pada kipas angin, mengingat cara kerjanya yang mirip dengan kompresor udara.
Untuk caranya, bawa kipas angin yang terdapat debu ke area di luar ruangan dan lapisi dengan plastik hitam. Selanjutnya, gunakan blower untuk menghilangkan debu dari baling-baling atau bagian luar kipas angin.
Namun, perlu diingat bahwa metode pembersihan ini tidak efektif jika debu sudah sangat tebal. Alternatif lain apabila Anda tidak memiliki blower, Anda dapat menggunakan penyedot debu sebagai penggantinya.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.