JAKARTA, KOMPAS.TV – Berita pertama, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi mengumumkan pemerintah berhasil mengevakuasi 26 WNI yang berada di Kabul, Ibu Kota Afghanistan. Puluhan WNI yang dievakuasi termasuk staf KBRI setempat. Selain itu juga ada 5 WN Filipina dan 2 warga negara Afghanistan yang ikut dievakuasi pemerintah. Dalam cuitannya Retno menjelaskan 2 warga negara Afghanistan tersebut merupakan suami dari WNI dan staf lokal KBRI.
Baca Juga: Potret TNI AU Evakuasi 26 WNI dari Afghanistan
Berita kedua, Kadiv Humas Polri Irjen Argo Yuwono merilis keberhasilan Densus 88, yang telah meringkus 53 orang terduga teroris selama Agustus 2021. Penangkapan yang dilakukan hasil dari operasi tim Densus 88 di sebelas provinsi. Di antaranya dari Sumatera Utara, Jambi, Lampung, Kalimantan Barat, Kalimantan Timur, hingga Banten. Beberapa barang bukti turut diamankan, seperti peluru, kotak amal, senjata rakitan, dan buku radikal.
Baca Juga: Tak Hanya Tenaga Kesehatan, Masyarakat Umum di Bantul Juga Bisa Pakai Vaksin Moderna
Berita ketiga, Pemprov DKI Jakarta menggelar vaksinasi Covid-19 merk moderna kepada kelompok immunocompromised. Salah satunya pengidap autoimun dan komorbid di ruang pola Balai Kota Jakarta. Anies ungkap alasan vaksin Covid-19 moderna aman dan efektif bagi penderita autoimun. Bukan karena merknya, namun dikarenakan vaksin moderna menggunakan metode mRNA. Yaitu metode yang aman dan efektif bagi mereka yang memiliki gangguan imunitas hingga komorbid,
Video Editor: Lisa
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.