Kompas TV internasional kompas dunia

Kim Jong-Un Beri Makan Gratis Korban Banjir Korut, Disebut Bukti Kebaikan Hati dan Cinta bagi Rakyat

Kompas.tv - 7 September 2024, 14:00 WIB
kim-jong-un-beri-makan-gratis-korban-banjir-korut-disebut-bukti-kebaikan-hati-dan-cinta-bagi-rakyat
Pemimpin Korea Utara Kim Jong-un menginspeksi banjir yang melanda negaranya, Senin (29/7/2024). (Sumber: Korean Central News Agency/Korea News Service via AP)
Penulis : Haryo Jati | Editor : Deni Muliya

PYONGYANG, KOMPAS.TV - Pemimpin Korea Utara Kim Jong-un memberikan makan gratis bagi para korban banjir bandang di Korea Utara.

Kim Jong-un dilaporkan telah mendistribusikan dua porsi jatah makanan kepada penduduk daerah Uiju yang dilanda banjir provinsi Pyongan Utara pada akhir Agustus lalu.

Dikutip dari Daily NK, Jumat (6/9/2024), sebuah sumber yang meminta anonimitas mengatakan, Komite Sentral Partai Buruh memerintahkan distribusi makanan ke daerah terdampak banjir.

Baca Juga: Mendagri Filipina Berpose dengan Alice Guo saat Difoto, Picu Kemarahan Publik

Itu termasuk biji-bijian bermutu tinggi (biji-bijian gandum, tepung terigu dan jagung), biskuit dan roti.

Setiap orang diberikan jatah makanan selama satu bulan.

Komite Sentral Partai Buruh Pyongan Utara mengatakan, kepada koran banjir bahwa biji-bijian yang mereka terima tidak diimpor dari negara lain, melainkan diproduksi dan diproses di dalam negeri.

Selain itu, juga bahwa biscuit dan roti tersebut diproses dan dibungkus dari pabrik domestic, dan hanya yang memiliki kualitas terbaik yang dipilih untuk distribusi.

Pejabat partai juga menegaskan, kepada korban banjir bahwa makanan gratis yang dibagikan menjadi bukti dari kebagikan hati Kim Jong-un, dan cintanya yang dalam ke rakyat Korea Utara.

Sumber itu mengatakan, komite Partai juga menampilkan keluarga yang menerima makan gratis berterima kasih kepada Kim Jong-un di depan ransum mereka.

“Panjang Umur Jenderal Kim Jong-un, Matahari yang menerangi Juche Korea,” teriak mereka.

Komite partai di tingkat provinsi juga meminta para penerima makan gratis menuliskan surat yang mengekspresikan rasa terima kasih kepada Kim Jong-un.

Setelah menerima perintah untuk surat ucapan terima kasih, departemen propaganda dan agitasi komite partai di wilayah Uiju memberi tahu para penerima surat tentang poin-poin ideologis utama yang harus disampaikan dalam surat mereka.

Baca Juga: Gaya Celana Kim Jong-Un Dilarang Ditiru Pemuda Korut, Disebut Hanya Pantas untuk Pemimpin Tertinggi

Setelah surat-surat itu ditulis, kemudian dikumpulkan oleh pengurus partai.

Menurut sumber tersebut, meski korban banjir di Uiju masih banyak yang tinggal di tenda penampungan dan banyak yang belum menerima bantuan dibandingkan yang dibawa ke Pyongyang, banyak dari mereka masih bersyukur.

Mereka beranggapan bahwa Pemerintah Korea Utara masih mencoba menyelesaikan sejumlah kesulitan, seperti mendistribusikan makanan gratis.




Sumber : Daily NK




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x