Kompas TV internasional kompas dunia

Penembakan PM Slovakia Robert Fico Bikin Gempar Eropa, Pemimpin Berduyun Kirimkan Doa

Kompas.tv - 16 Mei 2024, 06:00 WIB
penembakan-pm-slovakia-robert-fico-bikin-gempar-eropa-pemimpin-berduyun-kirimkan-doa
Perdana Menteri Slovakia Robert Fico di Bratislava, 1 Oktober 2023. Fico berjuang untuk hidupnya setelah terkena tembakan di perut. Setidaknya empat tembakan ditembakkan di luar pusat budaya di kota Handlova, hampir 140 kilometer dari Bratislava. (Sumber: Petr David Josek/Associated Press)
Penulis : Edwin Shri Bimo | Editor : Gading Persada

Baca Juga: PM Slowakia Ditembak dan Terluka di Bagian Perut, Diduga Percobaan Pembunuhan

Petugas penyelamat mendorong Perdana Menteri Slovakia Robert Fico, yang tertembak dan terluka, ke rumah sakit di kota Banska Bystrica, Slovakia tengah, Rabu, 15 Mei 2024. Perdana Menteri Slovakia yang populis Robert Fico berada dalam kondisi yang mengancam jiwa setelah terluka dalam penembakan Rabu sore, menurut profil Facebook-nya. (Sumber: AP Photo)

Berikut ini apa yang dikatakan pemimpin Eropa dan orang lain atas penembakan PM Fico:

“Serangan fisik terhadap perdana menteri adalah, pertama-tama, serangan terhadap seseorang, tetapi juga serangan terhadap demokrasi," kata Presiden petahana Zuzana Caputova, rival politik Fico, dalam pernyataan televisi.

"Setiap kekerasan tidak dapat diterima. Retorika kebencian yang kita saksikan dalam masyarakat mengarah pada tindakan kebencian. Tolong, mari kita hentikan."

Presiden terpilih Peter Pellegrini, sekutu Fico, menyebut penembakan itu ancaman yang belum pernah terjadi sebelumnya bagi demokrasi Slovakia.

"Jika kita menyatakan pendapat politik berbeda sambil memegang pistol di alun-alun, dan bukan di tempat pemungutan suara, kita mengancam segala sesuatu yang telah kita bangun bersama selama 31 tahun kedaulatan Slovakia.”

Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy mengutuk kekerasan terhadap kepala pemerintahan negara tetangganya itu.

“Setiap upaya harus dilakukan untuk memastikan bahwa kekerasan tidak menjadi norma di negara manapun, bentuk atau bidang,” kata Zelenskyy.

“Saya sangat terkejut dan ngeri dengan penembakan Perdana Menteri Robert Fico. Saya mengirimkan doa untuk pemulihannya yang cepat," sambung Sekretaris Jenderal NATO Jens Stoltenberg di platform media sosial.

Baca Juga: Profil PM Slovakia Robert Fico yang Kritis Usai Ditembak, Dikenal Politisi Populis Sayap Kiri

Presiden Komisi Eropa Ursula von der Leyen menyebutnya sebagai serangan keji. 

“Tindakan kekerasan semacam itu tidak memiliki tempat dalam masyarakat kita dan merusak demokrasi, kebaikan bersama kita yang paling berharga.”

Perdana Menteri Hongaria Viktor Orban juga ikut memberikan respons. 

“Saya sangat terkejut dengan serangan keji terhadap sahabat saya, Perdana Menteri Robert Fico. Kami berdoa untuk kesehatannya dan pemulihannya yang cepat! Tuhan memberkati dia dan negaranya!”

Presiden AS Joe Biden mengaku terkejut dan mengecam tindakan tersebut sebagai tindakan kekerasan yang mengerikan.


 




Sumber : France24




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x