ATHENA, KOMPAS.TV - Tragedi migran terbesar di Yunani menimbulkan 79 orang tewas dan ratusan lainnya hilang.
Insiden tersebut terjadi setelah kapal nelayan yang mereka tumpangi tenggelam di sebelah selatan pantai Yunani.
Pihak otoritas mengungkapkan lebih dari 100 orang telah berhasil diselamatkan.
Dilansir dari BBC, Kamis (15/6/2023), Pemerintah Yunani mengatakan ini menjadi salah satu tragedi migran terbesar Yunani.
Baca Juga: Influencer Korea Selatan Tewas dan Jasadnya Dibuang di Kamboja, Pasangan China Ini Pelakunya
Mereka pun menyatakan memberlakukan tiga hari berkabung.
Kapal itu tenggelam sekitar 80km sebelah barat daya Pylos setelah penjaga pantai melaporkan kapal tersebut menolak bantuan yang ditawarkan.
Penjaga pantai mengatakan kapal itu terlihat di perairan internasional pada Selasa (13/6/2023) malam oleh sebuah pesawat milik badan perbatasan Uni Eropa Frontex.
Tak ada seorang pun di kapal yang mengenakan jaket pelampung.
Badan penyiaran publik Yunani, ERT mengatakan pihak berwenang telah melakukan kontak dengan kapal tersebut melalui telepon satelit pada beberapa kesempatan.
Sumber : BBC
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.