Untungnya, cedera yang dialaminya tak parah dan tidak mengancam nyawanya.
Hal itu pun dikonfirmasikan oleh ayah dari mantan bek yang musim lalu dipinjamkan ke Udinese tersebut.
“Tadi merupakan jam-jam yang mengkhawatirkan untuk kami,” kata sang ayah kepada stasiun radio Cadena Cope.
“Mereka memanggil saya pukul 8 malam, dan jantung saya seperti berhenti berdetak,” ujarnya.
Namun, ia kemudian mengonfirmasi bahwa dirinya telah berbicara dengan putranya, dan kekhawatirannya pun berkurang.
Mari sendiri diketahui harus menghabiskan waktu di rumah sakit di bawah pengawasan petugas medis.
Baca Juga: Runyam, Jepang Pertimbangkan Beli Rudal Jelajah Tomahawk AS untuk Lawan Korea Utara
Ia dijadwalkan bakal melakoni operasi pada Jumat (28/10/2022) akibat luka tusukan di punggungnya.
CEO Monza Adriano Galliani pun mengeluarkan pernyataan atas apa yang menimpa Mari.
“Pablo Mari mengalami luka tusuk di punggungnya, tetapi untungnya tak mencapai organ vital seperti lambung dan lainnya,” ujar Galliani.
“Nyawanya tak dalam bahaya, ia akan cepat pulih. Memang ada luka, tapi tak serius. Ia masih sadar dan (lukanya) akan dijahit,” lanjutnya.
Sumber : Daily Star
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.