Kompas TV regional jabodetabek

4 Pasang Cagub-Cawagub Ikuti Debat Terakhir Pilkada Maluku Utara

Kompas.tv - 22 November 2024, 15:44 WIB
Penulis : Aisha Amalia Putri

JAKARTA, KOMPAS.TV - KPU Maluku Utara usai menggelar debat Pilkada terakhir untuk bakal calon gubernur dan wakil gubernur. Debat terakhir digelar di Studio KompasTV pada Kamis (21/11).

Acara debat ini dihadiri langsung oleh empat kandidat pasangan calon di antaranya Husain-Asrul, Aliong-Sahril, Kasuba-Basri, Sherly-Sabrin serta jajaran tim suksesnya.

Dibuka oleh sambutan dari Ketua KPU, debat kemudian berlanjut kepada pendalaman visi-misi, hingga adu gagasan.

Tema debat ketiga ini yaitu "Penguatan Tata Kelola Pemerintahan, Pelayanan Publik, dan Supremasi Hukum."

Komisi Pemilihan Umum hingga saat ini terus melakukan banyak persiapan sebelum penyelenggaraan Pilkada, salah satunya dengan pengawasan yang berkoordinasi dengan pihak-pihak terkait.

Adapun sosialisasi juga turut digencarkan oleh perangkat KPU dan jajarannya, melalui beragam edukasi Pilkada kepada seluruh lapisan masyarakat di Maluku Utara.

Persiapan ini diharapkan dapat meningkatkan partisipasi pemilih guna kelancaran Pilkada pada 27 November mendatang.

Baca Juga: 2 Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangsel Adu Gagasan di Debat Publik Kedua

#debatpilkada #cagubcawagubmalut #debatpilkada




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x