Kompas TV internasional kompas dunia

Dubes Rusia untuk AS Ungkap Adanya Konsekuensi Bencana dari Pengiriman Pasukan NATO ke Ukraina

Kompas.tv - 27 Oktober 2022, 14:46 WIB
dubes-rusia-untuk-as-ungkap-adanya-konsekuensi-bencana-dari-pengiriman-pasukan-nato-ke-ukraina
Duta besar Rusia untuk AS, Anatoly Antonov. (Sumber: AP Photo/Alexander Zemlianichenko)
Penulis : Haryo Jati | Editor : Purwanto

WASHINGTON, KOMPAS.TV - Duta Besar Rusia untuk Amerika Serikat (AS) Anatoly Antonov mengatakan, pengiriman pasukan NATO oleh Amerika Serikat ke perang di Ukraina akan menimbulkan konsekuensi bencana. 

Komandan Divisi Lintas Udara 101 Angkatan Darat AS yang ditempatkan di perbatasan Rumania dengan Ukraina, dilaporkan menyatakan kesiapannya menyeberang sebagai tanggapan atas eskalasi atau serangan terhadap NATO.

Baca Juga: Rusia Menentang Seruan Barat Selidiki Drone Kiriman Iran di Ukraina, Menyebutnya Preseden Berbahaya

Laporan tersebut sangat mengejutkan karena Presiden AS Joe Biden berulang kali berjanji tak mengirimkan tentara AS ke Ukraina.

Komentar komandan AS tersebut sampai ke telinga Rusia, yang membuat Antonov memberi peringatan keras.

“Kami secara resmi menunjuk ke anggota dengan pangkat tertinggi ke Pemerintahan AS bahwa pernyataan berani Komandan tentara AS tak bisa diterima,” katanya dikutip dari Newsweek.

Ia juga memperingatkan bahwa Moskow tidak akan tinggal diam jika Pentagon mengeluarkan bahasa seperti itu lagi.

“Kami tak akan menoleransi situasi di mana ancaman militer meningkat diperbatasan Rusia,” tuturnya.

Baca Juga: Pasukan Rusia di Kherson Bersiap Pertempuran Habis-habisan Melawan Serangan Balik Ukraina

“Keikutsertaan langsung oleh militer AS pada pertempuran akan berujung pada konsekuensi bencana,” tambah Antonov.

Ia pun menegaskan bahwa situasi yang terus memburuk bukanlah tujuan dari Washington.

Antonov menegaskan Washington telah menjadi semakin terlibat dalam konflik di Ukraina, dan mengubah wilayah itu menjadi medan perang dengan Rusia.




Sumber : Newsweek




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x