Meskipun demikian, perusahaan kereta Ukraina tidak bisa menjamin sepenuhnya keamanan penumpang.
Rusia sendiri tak jarang menyerang fasilitas stasiun. Angkatan Bersenjata Ukraina menyebut Moskow menyerang fasilitas kereta untuk mengganggu pengiriman bantuan senjata untuk Ukraina.
Moskow juga tercatat berulangkali menyerang fasilitas non-militer di Ukraina. Pada Senin (27/6/2022) lalu, rudal Rusia dilaporkan menghantam sebuah pusat perbelanjaan di Kremenchuk, tengah Ukraina, menewaskan belasan orang dan melukai puluhan lain.
Otoritas Ukraina menyebut tidak ada target militer potensial yang berada di dekat pusat perbelanjaan tersebut.
Kawasan ibu kota Kiev sendiri terkadang masih dihantam serangan jarak jauh walaupun pasukan Rusia telah mundur dari sana sejak April lalu.
Baca Juga: Begini Kondisi Kiev Ukraina Jelang Kedatangan Jokowi, Rudal Rusia Hantam Jantung Kota
Pada Minggu (26/6) lalu, rudal Rusia menghantam gedung perumahan di Kiev. Sebelumnya, Kiev terakhir menjadi sasaran serangan jarak jauh Rusia pada awal Juni 2022.
Untuk menjamin keamanan Jokowi dan rombongan, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi menyatakan bahwa pihaknya menjalin komunikasi intensif dengan “berbagai pihak” demi mencegah hal-hal yang tidak diinginkan.
"Presiden akan meneruskan perjalanan ke Ukraina melalui Polandia. Saya juga melakukan komunikasi intensif dengan berbagai pihak dalam rangka kunjungan Bapak Presiden ke Ukraina dan ke Rusia. Tentunya komunikasi ini terus kita lakukan dengan Ukraina dan Rusia sendiri," kata Retno.
Sebanyak 39 pasukan pengaman presiden (Paspampres) dilaporkan turut mengiringi Jokowi untuk menjamin keamanannya.
Presiden Jokowi dilaporkan akan membahas langkah-langkah menuju perdamaian dengan Zelensky. Selanjutnya, sang presiden akan bertolak ke Moskow untuk membahas hal serupa dengan Presiden Rusia Vladimir Putin.
Baca Juga: Sekretaris Kabinet Unggah Foto Bersama Jokowi di Pesawat, Perjalanan ke Polandia Menuju Ukraina!
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.