Kompas TV internasional kompas dunia

Sebelum Ever Given Kandas, Perang dan Serangan Pemberontak pun Pernah Terjadi di Terusan Suez

Kompas.tv - 28 Maret 2021, 23:45 WIB
sebelum-ever-given-kandas-perang-dan-serangan-pemberontak-pun-pernah-terjadi-di-terusan-suez
Citra satelit menunjukkan kapal kargo raksasa Ever Given yang masih kandas dan terjebak di Terusan Suez, Mesir pada hari ke-5, Sabtu (27/3/2021). (Sumber: Maxar Technologies via AP)
Penulis : Vyara Lestari | Editor : Hariyanto Kurniawan

Penutupan kanal memaksa kapal-kapal yang menuju Eropa menghindari Terusan Suez dengan memutari ujung selatan Afrika. Ini, memicu para pengusaha kapal membuat hitung-hitungan ekonomi dengan mengembangkan kapal-kapal super tanker yang ukurannya semakin besar.

Tren ini, ironisnya, membuat ukuran kapal-kapal pun membengkak hingga seukuran Ever Given yang kandas.

Target Serangan Kelompok Militan

Terusan Suez memisahkan daratan utama Mesir dari Semenanjung Sinai yang bergejolak, tempat militer Mesir selama bertahun-tahun memerangi para pemberontak yang dipimpin oleh afiliasi lokal kelompok teroris ISIS. Kekerasan yang terjadi terancam meluas dan mengganggu perdagangan dunia.

Pada musim panas tahun 2013, kelompok militan yang berbasis di Sinai, Brigade Furqan menyerang dua kapal di kanal dengan granat berpeluncur roket hingga menyebabkan sedikit kerusakan. Sejauh ini, kendati telah berulang-ulang berjanji hendak menyerang kanal, para militan Mesir gagal menggoyang lalu lintas maritim di sana.

Sejumlah Kapal pun Pernah Kandas

Insiden kapal kandas di Terusan Suez, bukan sekali ini terjadi. Sebelumnya, sejumlah kapal lain pun pernah kandas saat melintasi jalur air sempit itu, yang bisa sulit dinavigasi saat jarak pandang memburuk.

Insiden pertama dilaporkan terjadi pada tahun 1937, saat angin kencang dan hujan deras membuat kapal penumpang milik Inggris, Viceroy of India, menabrak tepi kanal hingga menghentikan lalu lintas kanal selama sehari.

Selama seabad, sejumlah kapal kargo telah menabrak atau menutup kanal dalam waktu singkat selama hingga tiga hari, termasuk sebuah kapal tanker minyak milik Yunani di tahun 1954 dan kapal tanker Rusia di tahun 2004. Sebuah kapal kontainer yang mogok di tahun 2018 telah menimbulkan sejumlah tabrakan dengan kapal-kapal lainnya.

Baca Juga: Kapal Kargo Ever Given Masih Nyangkut di Terusan Suez, Ini Detail Upaya Pembebasannya

Pada seluruh kasus, kandasnya kapal-kapal tersebut dapat diatasi dengan cepat. Tak pernah terjadi sebelumnya, sebuah kapal kandas melintang di tengah kanal dan terjadi selama berhari-hari, seperti Ever Given.

Kapal Kargo Ever Given

Kapal kargo raksasa sebesar 4 kali lapangan bola berbendera Panama milik Jepang ini nyangkut pada Selasa (23/3/2021) lalu di jalur tunggal kanal bagian selatan di dekat Laut Merah. Operator kapal berkeras bahwa angin kencang dan badai pasir menjadi penyebab kandasnya kapal, namun penyebab pastinya masih belum bisa dipastikan.

Pihak berwenang Mesir menyebut pada Sabtu (27/3/2021), bahwa kesalahan manusia kemungkinan menjadi salah satu faktor penyebab.

Baca Juga: Kepala Otoritas Suez Mesir: Angin Bukanlah Faktor Utama Terjebaknya Kapal Ever Given di Terusan Suez

Pada Minggu (28/3/2021), satu skuadron kapal tunda dan pengeruk terus melanjutkan perjuangan mereka untuk membebaskan Ever Given. Namun, tanpa kemajuan berarti, pihak berwenang kemungkinan akan terpaksa menurunkan muatan kontainer kapal, sebuah operasi yang diprediksi akan memakan waktu berhari-hari.  




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA


Sumatra

PPN 12%, Waspadai Kenaikan Harga

28 November 2024, 15:15 WIB

FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x